Sukses


Conte Ragu dengan Masa Depannya di Chelsea

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Antonio Conte, mengaku mulai khawatir dengan masa depannya. Conte mengaku ragu apakah masih akan menjadi manajer The Blues pada musim depan.

Meski sukses memberikan gelar juara Premier League musim 2016/17 lalu, Conte langsung diterpa isu pemecatan pada awal musim ini. Satu di antara sebabnya adalah hubungan yang buruk antara Conte dengan jajaran direksi klub.

Conte dikabarkan punya friksi dengan direksi tentang kebijakan transfer. Namun, selama ini dia selalu yakin bahwa posisinya tetap solid.

"Saya sudah bergumul dengan spekulasi ini sejak awal musim," buka Conte kepada Sky Sports.

"Saya juga selalu mengatakan bahwa satu-satunya yang saya pikirkan adalah melakukan pekerjaan dengan cara sebaik mungkin. Saya akan bekerja sangat keras bersama pemain untuk klub," sambung manajer asal Italia.

"Sejak laga pertama musim ini, pada saat itu saya sudah mendengarkan spekulasi seperti ini di sekitar saya dan mungkin ini adalah waktu yang tepat untuk mulai khawatir."

Sejumlah nama pun kini sudah mulai dibidik Chelsea untuk menjadi kandidat pengganti Conte. Satu di antara nama yang potensial yakni Maurizio Sarri, yang kini masih melatih Napoli. (sky/asa)

Sumber: Bola.net

 

Video Populer

Foto Populer