Sukses


Sarri Tegaskan Finis di Zona Liga Champions Tak Bisa Jadi Tolok Ukur Keberhasilan Chelsea

Bola.com, Jakarta - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, menegaskan keberadaan di empat besar alias di zona Liga Champions tak bisa begitu saja jadi tolok ukur keberhasilan the Blues musim ini.

Sarri percaya diri dengan kemampuan Chelsea untuk bisa finis di empat besar musim ini serta mengukir prestasi di Liga Europa.

Namun, Sarri menolak anggapan keberhasilan Chelsea hanya dilihat dari kepastian bisa bermain di Liga Champions musim depan.

"Kami ada di semifinal Liga Europa. Kami berjuang finis di empat besar. Jadi musim ini, sekerang ini, semuanya baik-baik saja," ujarnya.

"Tentu saja kami punya dua target yang sangat-sangat jelas; kami ingin ada di empat besar Premier League dan, sekarang ini, kami ingin ke final Liga Europa," lanjut manajer asal Italia itu.

"Jika kami mampu ke final, kami ingin memenangi laga itu. Jadi saya pikir musim ini, pada saat ini, bagus. Tentu, ini musim yang sulit."

"Kami kalah dengan cara tak benar dalam dua atau tiga pertandingan, jadi rasanya, kadang kala, lebih buruk. Saya pikir untuk alasan ini, karena kami kehilangan dua atau tiga pertandingan dengan cara yang salah, dengan cara yang sangat salah, tanpa bertarung. Tapi jika Anda lihat musim ini, kami baik-baik saja, saya pikir," tuturnya.

"Tentu, ini hanya langkah pertama. Kami perlu lebih meningkat lagi. Kami harus kompetitif untuk menjadi yang teratas. Meski begitu, langkah pertama ini sudah baik," ucap Sarri.

Chelsea akan bertandang ke markas Manchester United, yang sama-sama berambisi finis di empat besar, pada Minggu (28/4/2019), di Old Trafford.

Sumber: Sportsmole

Video Populer

Foto Populer