Sukses


Dejan Lovren Indikasikan Bertahan di Liverpool, Bagus atau Ampas?

Bola.com, Jakarta - Dejan Lovren mengindikasikan masih ingin bertahan di Liverpool. Baginya, kombinasi antara pemain senior dengan pemain muda sangatlah penting dalam sebuah tim.

Gosip ketidakbahagiaan Lovren di Liverpool sudah mulai mengambang sejak musim panas yang lalu. Pasalnya sejak akhir musim 2018-19, jam bermainnya mulai berkurang di skuat Liverpool.

Lovren sendiri sempat dikaitkan dengan beberapa tim besar Eropa. Ada AC Milan dan Arsenal yang digosipkan tertarik menggunakan jasanya.

Namun Lovren mengindikasikan bahwa ia masih bisa berkontribusi bagi Liverpool. "Saya rasa sangat penting bagi sebuah tim memiliki keseimbangan yang bagus antara pemain muda, pemain yang cukup berumur dan para pemain yang berpengalaman," ujar Lovren kepada situs resmi Liverpool.

Lovren menyebut bahwa dalam dua musim terakhir, Liverpool memiliki keseimbangan yang bagus dalam timnya. Itulah mengapa Liverpool bisa meraih banyak kesuksesan.

"Saya rasa Liverpool memiliki keseimbangan tim yang bagus. Perpaduan para pemain di klub ini benar-benar serimbang."

"Kami mulai terbiasa bermain di final dan laga-laga besar dan kami tahu bagaimana cara bermain di laga-laga tersebut. Meski kami tertinggal 1-0, kami tahu apa yang harus kami lakukan."

Video

2 dari 2 halaman

Terus Berkembang

Lovren sendiri mengindikasikan bahwa ia siap untuk melanjutkan karirnya di Liverpool musim depan.

Ia percaya ia bisa memberikan keseimbangan yang diperlukan bagi skuat Liverpool di musim depan.

"Saya rasa keseimbangan dalam tim sangat penting. Jika kami bisa mempertahankan para pemain penting dan juga inti tim ini untuk beberapa tahun ke depan, maka kami akan terus berkembang." ujarnya.

Sumber asli: Liverpool

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 22/4/2020)

Video Populer

Foto Populer