Sukses


VIDEO: Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes dan 5 Pemain yang Cemerlang di Masa New Normal Premier League

Bola.com, Inggris - Premier League 2019-2020 telah berjalan kembali dengan bergulir pada masa new normal sejak 17 Juni 2019. Siapa sajakah pemain yang performanya cemerlang saat ini? Salah satunya adalah gelandang Manchester United, Bruno Fernandes.

Bruno Fernandes yang paling terlihat performanya gemilang saat ini. Pemain asal Portugal tersebut sebenarnya sudah memperlihatkan kehebatannya sebelum Premier League berhenti karena pandemi COVID-19. Ia sudah menorehkan dua gol sejak didatangkan Manchester United pada akhir Januari 2019 dari Sporting. Torehan gol-golnya ketika mengalahkan Watford 3-0 dan imbang 1-1 melawan Everton.

Kini, Bruno Fernandes total sudah mencetak 6 gol musim ini pada masa new normal. Gol perdananya di masa new normal ketika Manchester United bermain imbang 1-1 melawan Spurs di London pada 19 Juni 2020. Bruno Fernandes menorehkan gol dari eksekusi penalti pada menit ke-81.

Pada saat mengalahkan Sheffield United 3-0, Fernandes absen menorehkan gol. Kala itu, tiga gol The Red Devils diborong Anthony Martial.

Bruno Fernandes menunjukkan ketajamannya ketika pasukan Ole Gunnar Solskjaer menghajar Brighton & Hove Albion dengan skor 3-0 di The American Express Community Stadium pada 30 Juni 2020. Pemain 25 tahun tersebut mencetak dua gol dengan torehan pada menit ke-29 dan 50'.

Bruno Fernandes ikut menyumbang gol ketika Manchester United pesta lima gol ke gawang Bournemouth pada pekan ke-33 Premier League. Golnya tercipta pada menit ke-59. Ia tidak hanya menorehkan gol tetapi juga mencetak dua assist.

Selain gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, siapa lagi pemain yang cemerlang pada masa new normal di Premier League? Jawabannya dapat kalian lihat dalam tayangan video singkat di atas.

Video Populer

Foto Populer