Sukses


6 Sosok Pembeda dalam Persaingan Perburuan Gelar Liga Inggris, Adu Sakti Bruno Fernandes dengan Mohamed Salah

Bola.com, Jakarta - Premier League musim ini banjir kejutan. Tim-tim pelanggan papan atas tidak dengan mudah mengarungi persaingan juara. Dominasi mereka diganggu klub-klub yang selama ini dianggap kelas semenjana.

Juara bertahan Liverpool masih difavoritkan untuk menjadi juara Liga Inggris musim ini. Namun, usaha mereka untuk mempertahankan gelar tentu tidak akan mudah.

Liverpool sekarang masih bertengger di puncak klasemen Premier League dengan 33 poin. Namun, mereka berpotensi disalip Manchester United dalam waktu dekat.

Leicester City menguntit di bawah Setan Merah dengan terpaut satu poin. Sementara Tottenham Hotspur berada di posisi keempat.

Manchester City berhasil merangsek ke peringkat kelima. Tim asuhan Josep Guardiola cuma terpaut empat poin dengan tabungan dua laga. Mereka bisa dengan mudah naik ke posisi tiga besar jika memaksimalkan seluruh laga simpanan.

Di tengah persaingan klub papan atas yang sengit, ada banyak pemain yang tampil mengesankan. Mereka bisa menjadi kunci untuk membawa timnya menuju ke tangga juara.

Berikut ini deretan pemain yang bisa memainkan peran kunci atau jadi sosok pembeda dalam persaingan perebutan gelar Premier League pada musim ini seperti dikutip dari situs Sportskeeda.

Video

2 dari 7 halaman

Fabinho

Fabinho sudah menjadi pemain kunci Liverpool asuhan Jurgen Klopp sejak kedatangannya di klub pada musim panas 2018. Sang gelandang bertahan belakangan ini dimainkan sebagai bek tengah oleh Klopp menyusul cedera yang dialami Virgil Van Dijk dan Joe Gomez.

Liverpool sangat ceroboh di lini belakang musim ini dan terkadang melempem di lini depan. Fabinho bisa menjadi sosok yang sangat penting bagi The Reds untuk mempertahankan gelar Premier League.

Pemain berusia 27 tahun itu tampil sangat mengesankan dalam kemenangan melawan Chelsea. Ia mencatatkan operan, pemulihan bola, intersepsi, dan sapuan terbanyak dalam pertandingan itu.

Dengan Van Dijk dan Gomez absen sampai akhir musim, Fabinho sepertinya akan terus bermain sebagai bek tengah. Ia akan berusaha keras mencegah gawang Liverpool kebobolan banyak gol.

3 dari 7 halaman

Marcus Rashford

Marcus Rashford tidak diragukan lagi telah menjadi pemain terbaik Manchester United di bawah manajer Ole Gunnar Solskjaer. Ia berhasil membawa klub kembali ke papan atas.

Setelah terseok-seok pada awal musim, Setan Merah sudah menunjukkan performa yang mengesankan belakangan ini. Mereka sudah tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir di Premier League.

Satu pemain yang menjadi bintang dalam kebangkitan klub belakangan ini adalah Marcus Rashford. Pemain berusia 23 tahun itu sudah mencetak tujuh gol dan enam assist di Premier League musim ini.

Performa Rashford saat ini sedang mengkilap. Ia bisa menjadi pemain kunci bagi Manchester United untuk terus maju di Premier League musim ini.

4 dari 7 halaman

Mohamed Salah

Mohamed Salah tidak diragukan lagi adalah salah satu pemain kunci di tim Liverpool asuhan Jurgen Klopp. Ia membantu klub memenangkan gelar pertama mereka di era Premier League.

Musim ini, Salah masih tetap menjadi andalan Liverpool. Pemain asal Mesir itu sudah mencetak banyak gol untuk The Reds.

Salah membuka musim Premier League dengan hat-trick melawan Leeds United. Ia juga membuat dampak dari bangku cadangan saat The Reds menang besar atas Crystal Palace.

Sampai sejauh ini Salah sudah mengumpulkan 13 gol dalam ajang Premier League. Jurgen Klopp tentu berharap sang pemain bisa terus tampil mengesankan sampai akhir musim.

5 dari 7 halaman

Kevin de Bruyne

Manchester City menjalani start yang lambat di Premier League musim ini. Meski begitu, Kevin de Bruyne tercatat sebagai salah satu pemain terbaik klub.

Playmaker Belgia itu tidak tergantikan di klub. De Bruyne merupakan motor serangan Manchester City asuhan Josep Guardiola.

Pemain 29 tahun itu sudah mencatatkan 8 assist di Premier laegue musim ini. De Bruyne berpeluang memecahkan rekor asisst terbanyak dalam satu musim pada akhir musim.

De Bruyen juga sudah mencetak tiga gol di liga. Jika terus menunjukkan performa terbaiknya, City bisa merebut gelar Premier League dari tangan Liverpool.

6 dari 7 halaman

Bruno Fernandes

Bruno Fernandes sudah tampil sangat luar biasa sejak tiba di Manchester United tahun lalu. Playmaker asal Portugal itu berhasil membantu Setan Merah lolos ke Liga Champions.

Fernandes juga melanjutkan performa bagusnya pada musim 2020-21. Gelandang berusia itu telah meningkatkan jumlah golnya dari musim lalu

Mantan pemain Udinese itu sudah mencetak 11 gol dan membuat tujuh assist di Premier League. Performa apiknya itu berhasil mengantarkan Setan Merah bertengger di posisi kedua.

Jika Fernandes melanjutkan performa bagusnya sampai akhir musim ini, Manchester United bisa merayakan gelar Premier League pertama mereka sejak kepergian manajer legendaris Sir Alex Ferguson.

7 dari 7 halaman

Harry Kane

Harry Kane menjelma menjadi sosok yang berbeda musim ini. Ia tak sekadar jagoan mencetak gol, tapi juga raja assist.

Dari 15 laga yang sudah dilakoni di Liga Inggris, dia tercatat sudah menciptakan sembilan gol dan 10 assist. Kombinasi golnya dengan Son Heung-min mengatrol posisi Tottenham Hotspur ke persaingan atas.

Jose Mourinho nakhoda Spurs mengakui terang-terangan bahwa Kane adalah pemain kunci utama tim asuhannya. Ia berjuang keras mengamankan pemain dari ancaman cedera agar bisa terus dimaksimalkan mencetak gol.

Sumber: Sportskeeda

 

Video Populer

Foto Populer