Sukses


Deratan Angka Jelang Duel Aston Villa Vs Liverpool di Piala FA

Bola.com, Birmingham - Liverpool akan bertandang ke markas Aston Villa di Villa Park pada laga putaran ketiga Piala FA, Sabtu (9/1/2021) dini hari WIB. Meski lebih diunggulkan, The Reds pantang memandang remeh The Villa.

Liverpool dibuat tak berkutik dalam lawatan terakhir ke markas Aston Villa. Menjalani laga pekan keempat Premier League musim ini pada 5 Oktober lalu, skuad Si Merah menyerah 2-7 dari Aston Villa.

Bagi Liverpool, hasil minor tersebut terasa memalukan. Pasalnya, The Reds untuk pertama kalinya kebobolan tujuh gol di seluruh ajang, setelah terakhir kali terjadi pada April 1963 (kalah 2-7 dari Tottenham Hotspur).

Tak ingin kembali mengulangi hasil minor tersebut, Liverpool berambisi untuk membalaskan dendam kontra Aston Villa sekaligus lolos ke putaran keempat Piala FA. Selain itu, The Reds juga ingin menyudahi tren minor dalam tiga laga terakhir di Premier League, yakni dua hasil imbang dan sekali kalah.

Namun begitu, The Villa juga mengusung misi meraih kemenangan kontra Liverpool. Selain mengamankan tiket ke putaran keempat, Aston Villa juga akan meraih kemenangan perdana, setelah dalam dua laga terakhir memetik hasil imbang dan sekali kalah.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Data dan Fakta:

6 - Aston Villa menelan enam kekalahan dari tujuh pertandingan terakhir kontra Liverpool di Piala FA. Satu-satunya kemenangan yang diraih adalah ketika membungkam The Reds dengan skor 2-1, pada laga semifinal Piala FA 2015 di Stadion Wembley.

3 - Liverpool telah tiga kali mengalahkan Aston Villa pada semifinal dan lolos ke final Piala FA, yakni pada musim 1987/1988, 1991/1992, dan 1995/1996.

3 - Sejak mengalahkan Liverpool pada semifinal musim 2014/2015, Aston Villa selalu menelan kekalahan dalam tiga pertandingan terakhir Piala FA kontra klub-klub Premier League. The Villa kalah dengan skor agregat 0-10.

4 - Liverpool tersingkir dalam empat dari enam pertandingan terakhir di Piala FA kontra sesama klub Premier League. Dua kemenangan yang diraih The Reds adalah ketika bersua Everton pada putaran ketiga Piala FA, yakni menang 2-1 pada musim 2017/2018 dan menang 1-0 pada musim 2019/2020.

Sumber: BBC

Video Populer

Foto Populer