Sukses


Deretan Bek Produktif pada Liga Inggris Pekan 21: Lini Serang Chelsea Seharusnya Malu!

Bola.com, Jakarta - Ada satu hal menarik pada Liga Inggris 2020/2021. Dari lusinan gol yang tersaji, sederet bek ikut tampil meramaikan parade gol yang terjadi sepanjang pekan ke-21.

Sebanyak 20 gol tercipta pada Liga Inggris pekan ke-21. Sorotan utama tentu tertuju pada kemenangan 3-1 yang diraih Liverpool atas West Ham United.

Mohamed Salah mencetak dua gol pada laga tersebut sekaligus mengakhiri puasa golnya di Liga Inggris. Winger asal Mesir itu pun masih kokoh di puncak daftar top scorer sementara.

Chelsea juga memetik kemenangan meyakinkan 2-0 atas Burnley, tim yang membuat Liverpool kandas di Anfield. Hanya saja, lini serang The Blues kembali tampil melempem.

Dua gol yang tercipta lahir dari barisan pertahanan. Ya, penyerang-penyerang Chelsea, terutama Timo Werner, lagi-lagi mandul. Marcos Alonso dan Cesar Azpilicueta menyita perhatian usai berhasil mencetak gol ke gawang Burnley.

Selain Marcos Alonso dan Cesar Azpilicueta, siapa lagi bek yang berhasil mencetak gol pada Liga Inggris pekan ke-21?

Video

2 dari 4 halaman

Craig Dawson - West Ham

Craig Dawson mencetak gol ke gawang Liverpool. Meski akhirnya kandas 1-3, ini bisa jadi energi positif buat ia dan tentunya West Ham United bahwa klub berjulukan The Hammers itu tidak menggantungkan segalanya kepada barisan pertahanan.

Ia direkrut dari Watford, tim yang musim lalu terdegradasi. Bek asal Inggris itu menjadi pilihan utama West Ham dalam beberapa laga terakhir menyusul cederanya Issa Diop dan Fabian Balbuena.

Jika mampu memertahankan performa apik, bukan tidak mungkin ia akan terus menjadi pilihan utama David Moyes di West Ham.

 

3 dari 4 halaman

Stuart Dallas

Stuart Dallas mencetak satu gol ke gawang Leicester City pada laga yang dimenangi Leeds United 3-1. Sebagai bek kanan, ia kerap diandalkan manajer Marcelo Bielsa kala lini serangnya mengalami kebuntuan.

Ia sudah mencetak empat gol sejauh ini di semua kompetisi. Hebatnya, Dallas bisa bermain di empat posisi lain, yakni bek kiri, gelandang bertahan, winger kanan, serta gelandang sentral.

4 dari 4 halaman

Kyle Bartley

Kyle Bartley membantu West Bromwich Albion menjaga rekor tak terkalahkan manajer anyar Sam Allardyce. Meski gagal membawa kemenangan, setidaknya satu golnya bisa membuat ia makin optimistis menyambut pekan-pekan berikutnya.

Maklum, West Brom masih berkutat di zona degradasi dan Grady Diangana cs mesti mengubah segala energi positif menjadi kemenangan pada laga-laga ke depan.

Video Populer

Foto Populer