Sukses


6 Catatan Menarik Usai Manchester United Akhiri Tren Kemenangan Manchester City di Liga Inggris : Setan Merah Senang Banget

Bola.com, Jakarta - Manchester City terluka. Tren 21 kemenangan milik mereka resmi berakhir di pertandingan pekan ke-27 Liga Inggris, Minggu (07/03/2021) malam WIB.

Sang tetangga, Manchester United yang menghentikan rapor kemenangan beruntun tersebut setelah mereka menumbangkan The Citizens di Etihad Stadium dengan skor 2-0.

Manchester United unggul terlebih dahulu melalui gol penalti Bruno Fernandes, sebelum Luke Shaw menggandakan kedudukan di babak kedua.

Usai pertandingan, manajer Setan Merah, Ole Gunnar Solksjaer tampak sangat semringah. "Saya sangat senang," katanya.

"Kami bertahan dengan sangat baik. Kami lebih seperti diri kami sendiri saat melihat bagaimana kami sedang menyerang," lanjut manajer asal Norwegia itu.

Mengutip BBC, ada enam catatan menarik usai Manchester United mengalahkan Manchester City. Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

6 Catatan Menarik

1. Manchester City kalah untuk kali pertama sejak November 2020 (0-2 oleh Tottenham Hotspur), mengakhiri 28 pertandingan tanpa kekalahan di semua kompetisi.

2. Di antara manajer yang telah dihadapi Pep Guardiola lebih dari tiga kali di semua kompetisi, Ole Gunnar Solskjaer adalah satu-satunya yang menang (empat kali) lebih sering daripada kalah (tiga kali).

3. Sejak awal musim 2019/2020, tiga dari lima kekalahan kandang Manchester City di semua kompetisi terjadi saat melawan United.

4. Manchester United tidak terkalahkan dalam 103 pertandingan Premier League terakhir mereka saat memimpin di babak pertama (menang 91, kalah 12).

5. Assist Marcus Rashford untuk gol kedua Manchester United adalah yang kesepuluh di semua kompetisi musim ini, untuk kali pertama ia mencapai double figure (catatan 10 gol dan assists).

6. Sejak debutnya di Premier League pada Februari 2020, Bruno Fernandes dari Manchester United telah mencetak 12 gol dari total 13 tendangan penalti.

 

Sumber: BBC

Video Populer

Foto Populer