Sukses


Liga Italia: Jose Mourinho Lirik Winger Newcastle untuk Perkuat Daya Gedor AS Roma

Bola.com, Jakarta - Jose Mourinho baru akan bekerja secara resmi menjadi pelatih AS Roma pada musim 2021/2022. Tapi juru taktik asal Portugal itu sejatinya sudah memulai pekerjaannya.

Melalui jejaring sosial Instagram beberapa hari lalu, Jose Mourinho tampak sedang mempelajari gaya bermain para pemain AS Roma.

Selain itu, kabar pemain yang akan direkrut I Giallorossi hasil usulan dari eks manajer Tottenham Hotspur itu juga terus mengemuka satu per satu di media.

Terbaru, Jose Mourinho disebutkan media Italia, Corriere della Sera meminta manajemen AS Roma merekrut winger Newcastle United, Allan Saint-Maximin.

Disebutkan Allan Saint-Maximin, pemain asal Prancis bakal jadi salah satu poros revolusi AS Roma di bawah asuhan Jose Mourinho.

Jose Mourinho tentu sudah mengetahui betul cara bermain Allan Saint-Maximin lantaran sempat melatih Tottenham Hotspur. Sepanjang musim ini, sang winger bermain 23 kali dengan kontribusi tiga gol dan lima assists.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 3 halaman

Bukan Nama Asing

Menariknya Allan Saint-Maximin bukan nama asing buat AS Roma. Beberapa tahun lalu, jauh sebelum ketertarikan Jose Mourinho, nama Allan Saint-Maximin pernah diminati manajemen tim ribal sekota Lazio ini.

Kala itu, Allan Saint-Maximin masih bermain untuk tim Ligue 1 Prancis, Saint-Etienne. Namun AS Roma gagal menemukan kata sepakat dengan sang pemain yang saat itu masih sangat muda.

Pada akhirnya Allan Saint-Maximin gabung Monaco, Hannover 96, Bastia dan Nice sebelum merapat ke Newcastle United dengan kocek 18 juta euro pada tahun 2019 lalu.

 

Sumber: Football Italia 

3 dari 3 halaman

Di Mana Posisi AS Roma Saat Ini?

Video Populer

Foto Populer