Sukses


Liga Inggris: Andai Bungkam Manchester City, Chelsea Bakal Ukir Catatan Spesial

Bola.com, London - Chelsea akan menjamu Manchester City di Stamford Bridge pada laga pekan keenam Premier League, Sabtu (25/9/2021) malam WIB. Jika sukses membungkam City, Tim London Biru bakal menorehkan catatan spesial.

Saat ini, Chelsea sedang dalam kepercayaan diri tinggi. The Blues tercatat belum terkalahkan dalam delapan pertandingan terakhir di seluruh ajang, dengan perincian tujuh kemenangan dan sekali imbang.

Selain itu, Chelsea juga memiliki tren oke ketika bersua Manchester City. The Blues berhasil menyapu bersih kemenangan dalam tiga duel terakhir kontra The Citizens.

Berbekal hasil positif tersebut, Chelsea dijagokan memetik tiga poin. Kemenangan akan membuat Romelu Lukaku dkk. semakin nyaman berada di puncak klasemen sementara Premier League.

Saat ini, Chelsea menghuni posisi teratas dengan nilai 13, unggul selisih gol atas Liverpool di urutan kedua. Adapun Manchester City berada di peringkat kelima dengan koleksi 10 poin.

Namun, Manchester City bukan lawan yang begitu saja mudah untuk dikalahkan. Apalagi, Man City berhasil membungkam Chelsea dengan skor 3-1 di Stamford Bridge pada ajang Premier League musim lalu.

Sejumlah fakta menarik tersaji jelang duel kedua tim, termasuk kemungkinan Chelsea mengukir catatan spesial jika mampu mengalahkan Manchester City. Berikut ini adalah kumpulan fakta jelang laga The Blues versus The Citizens.

 

 

2 dari 3 halaman

Data dan Fakta:

1. Chelsea berpeluang untuk pertama kalinya menorehkan empat kemenangan beruntun melawan Manchester City di semua kompetisi, setelah terakhir kali terjadi pada musim 2005 sampai 2009.

2. Manchester City juga memiliki kans untuk meraih dua kemenangan beruntun yang perdana di Stamford Bridge pada ajang Liga Inggris. Terakhir kali City mengukir pencapaian tersebut adalah pada musim 1955.

3. Dalam 12 pertemuan terakhir kedua tim di Premier League, tidak ada yang berakhir dengan skor imbang. Chelsea menang dalam lima pertandingan, sedangkan Manchester City meraih tujuh kemenangan.

4. Chelsea baru kebobolan satu gol di liga musim ini. Bagi The Blues, itu adalah jumlah kemasukan paling sedikit setelah menjalani lima laga. Terakhir kali hal serupa diukir Chelsea adalah pada 2010.

5. Chelsea juga menorehkan 15 clean sheet dari 24 pertandingan terakhir Premier League di bawah asuhan Thomas Tuchel. Itu adalah jumlah clean sheet terbanyak dibandingkan tim lain, sejak Tuchel duduk di kursi manajer The Blues.

3 dari 3 halaman

Data dan Fakta:

6. Romelu Lukaku adalah satu-satunya pemain Chelsea yang mampu mencetak lebih dari satu gol di Premier League musim ini. The Blues juga berstatus tim dengan pencetak gol terbanyak di liga, yakni 10 pemain (tidak termasuk gol bunuh diri).

7. Manchester City terancam untuk pertama kalinya gagal mencetak gol di Premier League secara beruntun di bawah asuhan Pep Guardiola.

8. Andai takluk dari Chelsea, Man City akan menorehkan poin terendah di Premier League sejak 2013. Pada musim tersebut, City hanya memperoleh 10 poin dari enam laga. Meski begitu, mereka tetap meraih trofi juara.

9. Pep Guardiola telah menelan delapan kekalahan saat bersua Chelsea, dalam karier kepelatihannya. Itu adalah jumlah kekalahan terbanyak yang dialami Guardiola melawan satu tim.

10. Gelandang The Citizens, Kevin De Bruyne, selalu mencetak gol dalam tiga laga terakhir kontra Chelsea di Premier League.

Sumber: BBC 

Video Populer

Foto Populer