Sukses


Superstar: Rekor Spesial Mohamed Salah Setelah Bikin Manchester United Tak Berkutik

Bola.com, Manchester - Mohamed Salah menorehkan hattrick saat Liverpool bersua Manchester United pada laga pekan kesembilan Premier League, Minggu (24/10/2021) malam WIB. Sejumlah rekor spesial pun berhasil diukir Salah pasca-laga.

Menjalani pertandingan di Old Trafford, Salah menjadi momok untuk gawang MU. Winger Timnas Mesir itu pun berhasil menjaringkan tiga gol ke gawang The Red Devils, yakni pada menit ke-38, 45+5', dan 50'.

Berkat kontribusi Salah, Liverpool menang lima gol tanpa balas atas Manchester United. Dua gol lainnya milik The Reds disarangkan Naby Keita pada menit kelima dan Diogo Jota menit ke-13.

Tambahan tiga poin tersebut membuat Liverpool kembali naik ke urutan dua klasemen sementara Premier League dengan nilai 21. Di sisi lain, Manchester United turun ke peringkat tujuh dengan poin 14.

Sejumlah rekor gemilang berhasil ditorehkan Mohamed Salah selepas duel Manchester United kontra Liverpool. Apa sajakah itu? Berikut ini adalah ulasannya.

2 dari 7 halaman

Hattrick Pertama di Old Trafford

Berkat tiga gol tersebut, Mohamed Salah kini menjadi pemain pertama sepanjang sejarah Premier League yang menciptakan hat-trick melawan Manchester United di Old Trafford di Premier League.

Sebelumya, belum ada pemain yang bisa melakukan hal tersebut di pentas Premier League, dan Salah kini pun mencatatkan namanya di buku sejarah.

 

3 dari 7 halaman

Pertama Sejak Ronaldo

Selain itu, tiga gol Mohamed Salah tersebut menjadikan namanya sebagai pemain pertama yang mencetak hattrick melawan Manchester United di semua kompetisi dalam 18 tahun terakhir.

Sebelum Salah, nama terakhir yang menorehkan prestasi ini adalah Ronaldo ketika memperkuat Real Madrid di Liga Champions pada April 2003.

4 dari 7 halaman

Lewati Rekor Didier Drogba

Berkat tambahan tiga gol itu, Salah pun kini memimpin sendirian di daftar top skorer Premier League asal Afrika. Salah kini tercatat mencetak 107 gol, sedangkan Didier Drogba 104 gol.

Hebatnya, Salah menorehkan prestasi ini hanya dalam 167 laga, berbanding dengan Drogba yang mencetak 104 gol dalam 254 laga bersama Chelsea.

 

5 dari 7 halaman

Samai Rekor Yakubu

Selain itu, Salah juga kini tercatat menyamai rekor Yakubu Ayegbeni sebagai pemain Afrika dengan jumlah hattrick empat kali di pentas Premier League.

 

6 dari 7 halaman

Cetak Gol dalam 10 Laga Beruntun

Masuknya Mohamed Salah dalam papan skor di laga melawan Manchester United, membuat pemain asal Mesir itu kini tercatat selalu mencetak gol dalam 10 laga terakhir bersama The Reds.

Salah pun menjadi pemain Liverpool pertama yang berhasil melakukan hal tersebut.

Sumber: Opta, Squawka

Disadur dari: Bola.net (Ari Prayoga/Published: 25/10/2021)

7 dari 7 halaman

Yuk Tengok Posisi Liverpool di Bawah Ini:

Video Populer

Foto Populer