Sukses


Liga Inggris: Tidak Mudah Mengalahkan MU, Arsenal Memperlihatkan Kualitas di Mata Mikel Arteta

Bola.com, Jakarta - Arsenal sukses menggulung Manchester United (MU) dengan skor 3-1 dalam laga pekan ke-34 Liga Inggris di Emirates Stadium, Sabtu (23/4/2022). Manajer Arsenal, Mikel Arteta, menilai pertandingan tak berjalan semudah hasil yang didapatkan. Namun, ia merasa sangat gembira melihat tim asuhannya mampu memperlihatkan kualitas untuk meraih kemenangan.

Arsenal membuka kemenangan mereka lewat gol Nuno Tavares pada menit ketiga. Setelah itu, eksekusi penalti Bukayo Saka pada menit ke-32 membuat The Gunners berhasil unggul 2-0.

Dua menit berselang, Cristiano Ronaldo sempat membawa MU memperkecil jarak. Sayangnya, tembakan keras Granit Xhaka pada babak kedua memastikan Arsenal meraih kemenangan 3-1 dalam pertandingan ini.

Selain itu, pertandingan memang berjalan ketat. Meski kalah, MU mengancam gawang Arsenal beberapa kali, termasuk gol Cristiano Ronaldo yang dianulir pada babak kedua lantaran sudah berada di posisi offside. Begitu pun dengan gagalnya eksekusi penalti Bruno Fernandes.

 

Jalannya pertandingan diakui oleh Mikel Arteta sangat sulit. Bahkan pelatih asal Spanyol itu menilai pertandingan memang tidak semudah yang terlihat dari hasil akhirnya.

Namun, lebih dari itu, Mikel Arteta merasa senang Arsenal bisa memperlihatkan permainan yang apik dan mampu menunjukkan kualitas yang mereka miliki.

"Performa yang besar dalam pertandingan yang saya pikir memiliki segalanya. Momen di mana kami memperlihatkan kualitas yang sebenarnya," ujar Mikel Arteta seperti dilansir dari BBC Sports.

"Permainan di mana kami ahrus menderita, permainan di mana ada momen kami sedikit kehilangan arah dan kekurangan energi, sebuah pertandingan di mana kami benar-benar efisien di dalam kotak, sebuah permainan di mana kami mendapatkan keberuntungan ketika kami membutuhkannya. Secara keseluruhan, saya merasa gembira," tegas manajer Arsenal itu.

2 dari 3 halaman

Optimistis ke Liga Champions?

Kemenangan atas MU membuat Arsenal yang awalnya berada di peringkat kelima dengan keunggulan tiga poin atas The Red Devils, kini berhasil melebarkan jarak menjadi enam poin, sekaligus menggeser rival sekota mereka, Tottenham Hotspur, dari peringkat keempat dalam klasemen Premier League.

Arsenal kini unggul tiga poin atas Tottenham Hotspur yang baru memainkan pertandingan pekan ke-34 mereka pada Sabtu larut malam. Artinya, The Gunners juga punya peluang yang sangat terbuka untuk bisa menyelesaikan musim ini dengan menempati posisi yang akan membawa mereka ke Liga Champions.

Dengan masih menyisakan empat pertandingan lagi, Arsenal dipastikan perlu bekerja keras untuk bisa memastikan mereka lolos ke Liga Champions. Mikel Arteta pun menegaskan bahwa dalam laga tersisa, semua hal masih mungkin terjadi.

"Saya katakan ini akan seperti rollercoaster. Kemenangan dan kekalahan dalam liga ini adalah margin yang kecil. Hari ini segalanya berjalan sesuai kehendak kami dan kami sangat gembira," tegasnya.

Sumber: BBC Sports

 

3 dari 3 halaman

Posisi Arsenal di Premier League Saat Ini

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Premier League

  • Mikel Arteta

  • Bola.com

Video Populer

Foto Populer