Sukses


Liga Inggris: Jude Bellingham Disebut Sepakat ke Liverpool, Bos Dortmund Masih Denial

Bola.com, Jakarta - Direktur Borussia Dortmund, Sebastian Kehl, membahas spekulasi seputar masa depan Jude Bellingham yang dikaitkan dengan Liverpool.

Gelandang asal Inggris itu bergabung dengan Dortmund pada 2020 dan memiliki tiga tahun tersisa dalam kontraknya saat ini. Namun, masa depannya di Dortmund dipertanyakan.

Sebuah laporan baru-baru ini mengklaim Bellingham memiliki kesepakatan lisan untuk bergabung dengan Liverpool.

Liverpool akan menuntaskan kesepakatan untuk menandatangani pemain Timnas Inggris itu pada 2023.

2 dari 6 halaman

Apa Kata Bos Dortmund?

Liverpool dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan sang pemain. Tapi, mereka masih perlu mendapat persetujuan dari Dortmund, yang ingin mempertahankan pemain berusia 19 tahun itu setelah menolak sejumlah tawaran musim panas ini.

"Saya berharap Jude Bellingham akan bertahan di setelah 2023. Saya dapat melihat dia merasa sangat nyaman bersama kami," kata Kiehl kepada Sky90 via Sports Mole, Senin (29/8/2022).

Bellingham juga telah dikaitkan dengan Real Madrid. 

3 dari 6 halaman

Incaran Lama

Liverpool sudah lama dikaitkan dengan Bellingham. Pemain asli Inggris itu merupakan salah satu gelandang muda terbaik yang dimiliki oleh The Three Lions.

Ia berkembang pesat sejak meninggalkan Inggris. Bellingham pun menjadi salah satu pemain andalan Dortmund.

Bellingham juga dipercaya menjadi pemain Timnas Inggris. Tak heran jika ia kemudian disebut diincar klub-klub elite, khususnya di Premier League termasuk Liverpool.

4 dari 6 halaman

Stok Gelandang Tipis

Jude Bellingham disebut bisa menjadi aset masa depan Liverpool. Apalagi, mereka sekarang kekurangan stok gelandang.

Pasalnya sejumlah gelandang mereka mengalami cedera. Sebut saja Thiago Alcantara, Curtis Jones, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Naby Keita.

Performa Liverpool di Premier League pun terganggu. Di tiga laga awalnya mereka tak bisa meraih kemenangan.

 

Sumber: Sports Mole

5 dari 6 halaman

Informasi Tayangan Premier League di Vidio

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

6 dari 6 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer