Sukses


Termasuk Cristiano Ronaldo, 5 Pemain Tertua yang Dapat Menit Bermain di Liga Inggris 2022 / 2023

Bola.com, Jakarta - Premier League dikenal luas sebagai kompetisi terbaik di Eropa. Terbukti dengan ada banyak pemain hebat yang bermain di kompetisi tersebut.

Pada musim ini atau 2022/2023, hampir setiap tim kontestan Premier League memiliki pemain bintang di skuatnya. Namun, mereka juga tidak melupakan pemain muda

Tak hanya itu saja, beberapa klub Premier League juga masih menggunakan jasa pemain veteran. Mereka masih tetap kuat bersaing dengan para pemain muda di Tanah Inggris.

Siapa saja pemain tertua yang sudah tampil di Premier League 2022/2023? Berikut ini lima di antaranya.

2 dari 7 halaman

James Milner - 36 tahun 7 bulan 30 hari

Meski usianya sudah tidak muda lagi, James Milner masih masuk dalam rencana Jurgen Klopp di Liverpool. Dia sudah mendapat kesempatan bermain cukup banyak pada musim ini.

Di tengah badai cedera Liverpool, Milner sudah turun dalam sembilan pertandingan di semua kompetisi. Dia berhasil menyumbang satu assist dari penampilannya tersebut.

Sampai sejauh ini, Milner sudah mencatatkan 298 pertandingan bersama Liverpool. Kontraknya dengan The Reds akan berakhir pada akhir musim nanti.

3 dari 7 halaman

Ashley Young - 37 tahun 2 bulan 7 hari

Ashley Young merupakan pemain yang sangat berpengalaman di Premier League. Dia pernah meraih kesuksesan besar saat bermain bersama Manchester United.

Pada musim ini, Young masih terikat kontrak dengan Aston Villa. Ini menjadi musim kedua pemain berusia 37 tahun tersebut berada di Villa Park.

Sampai sejauh ini, Young sudah dimainkan manajer Steven Gerrard dalam empat pertandingan di semua kompetisi. Dia mengumpulkan 244 menit bermain dalam penampilannya tersebut.

4 dari 7 halaman

Lukasz Fabianksi - 37 tahun 5 bulan

Lukasz Fabianski adalah kiper veteran yang saat ini bermain untuk West Ham. Pemain asal Polandia tersebut termasuk sudah cukup lama malang melintang bermain di kompetisi Prmeier League.

Fabianski sudah bermain untuk West Ham sejak 2018. Kiper berusia 37 tahun tersebut sebelumnya juga pernah memperkuat Swansea City dan Arsenal.

Meski usianya sudah tidak muda lagi, Fabianski masih menjadi andalan di bawah mistar gawang West Ham. Dia sudah tampil dalam tujuh pertandingan Premier League musim ini.

5 dari 7 halaman

Cristiano Ronaldo - 37 tahun 6 bulan 30 hari

Cristiano Ronaldo tak jadi meninggalkan Manchester United pada bursa transfer musim panas kemarin. Alhasil, bintang Portugal tersebut tetap menjadi bagian dari skuat Setan Merah pada musim ini.

Meski begitu, Ronaldo tidak menjadi pilihan utama di bawah asuhan manajer baru Erik Ten Hag. Pemain berusia 37 tahun tersebut sekarang lebih sering menghabiskan waktunya di bangku cadangan.

Ronaldo sudah tampil dalam delapan pertandingan di semua kompetisi bersama Setan Merah pada musim ini. Dia baru menyumbang satu gol untuk timnya.

6 dari 7 halaman

Thiago Silva - 37 tahun 11 bulan 12 hari

Bek Chelsea Thiago Silva sudah menginjak usia 37 tahun. Kendati demikian, dia masih menjadi salah satu pemain penting di skuat The Blues.

Kendati berusia uzur, Silva tampil reguler untuk Chelsea pada musim ini. Dia sudah memainkan tujuh pertandingan dengan menyumbang satu assist untuk The Blues.

Silva tercatat sudah membuat 89 penampilan bersama Chelsea. Kontraknya di Stamford Bridge akan berakhir pada akhir musim ini.

Sumber: Transfermarkt

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 28/9/2022)

7 dari 7 halaman

Intip Persaingan Tim Favoritmu Saat Ini

Video Populer

Foto Populer