Sukses


Guardiola Bantah Haaland Punya Klausul Pelepasan Khusus untuk Real Madrid: Ah, Tidak Benar Itu

Bola.com, Manchester - Superstar Manchester City, Erling Haaland, dikabarkan punya klausul dalam kontraknya yang bisa memuluskan transfer jika ada tawaran dari Real Madrid. Namun, rumor tersebut dibantah habis-habisan oleh manajer The Citizen, Pep Guardiola. 

Menurut rumor yang beredar, saat meneken kontrak fantastis di Man City, Erling Haaland meminta klausul khusus yang akan memfasilitasi kepindahannya ke Real Madrid pada akhir musim 2023/2024. Isu tersebut berkembang liar dalam beberapa hari terakhir. 

Kabar tersebut meresahkan fans Manchester City yang sedang bersuka cita atas efek kedatangan pemain asal Norwegia tersebut. Dia tidak butuh waktu lama beradaptasi di Etihad. 

Haaland dengan cepat menjelma menjadi mesin gol yang spektakuler di City, baik di Liga Inggris maupun Liga Champions. Yang terbaru, dia menyumbang dua gol saat Man City melumat Copenhagen 5-0 di Liga Champions, Kamis (6/10/2022) dini hari WIB. 

Apa komentar Pep Guardiola tentang rumor masa depan Erling Haaland

 

2 dari 5 halaman

Pep Guardiola Membantah Keras

Pep Guardiola dengan tegas membantah soal klausul khusus di kontrak Erling Haaland tersebut. 

"Itu tidak benar, dia tidak punya klausul apa pun untuk Real Madrid maupun tim lainnya," kata Guardiola, selepas pertandingan melawan Copenhagen, seperti dikutip dari Mirror.

"Itu tidak benar, apa yang bisa saya katakan? Saya rasa dia sangat bahagia di sini. Kami akan berusaha membuatnya bahagia," imbuh manajer asal Spanyol tersebut.  

 

3 dari 5 halaman

Pemicu Rumor Klausul Kontrak Haaland

Rumor tentang kontrak Haaland tersebut diapungkan oleh mantan pemain Real Madrid, Fernando Sanz. Mantan Presiden Malaga tersebut mengklaim Real Madrid bisa memboyong Haaland dari City pada 2024 setelah kalah bersaing mengamankan tanda tangannya pada musim panas tahun ini. 

"Dari informasi yang saya dapatkan, ada klausul Haaland bisa hengkang pada tahun kedua," kata Sanz di program televisi Spanyol, El Chiringuito. 

"Yang aneh adalah bahwa ada tim memiliki kondisi yang sangat menguntungkan dibandingkan dengan klub lain, yaitu Real Madrid," sambungnya. 

 

4 dari 5 halaman

Gosip Nilai Klausul Pelepasan

Surat kabar Spanyol Marca berpendapat Haaland memang memiliki beberapa klausul rilis dalam kesepakatannya, dengan nilai yang berbeda tergantung pada tahunnya.

Pemain Norwegia itu akan dibanderol dengan klausul pelepasan senilai 200 juta euro (Rp3 triliun) jika klub lain membelinya pada musim panas 2024. Nilai klausul pelepasan akan turun menjadi 175 juta euro (Rp2,63 triliun) setahun kemudian, alias pada 2025. 

Sumber: Mirror 

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer