Sukses


Liga Inggris: Tok! Keluarga Glazer Umumkan Akan Jual MU

Bola.com, Manchester - Setelah resmi berpisah dengan Cristiano Ronaldo pada Rabu (23/11/2022) dini hari WIB, Manchester United (MU) kembali membuat kejutan. Pemilik saham mayoritas MU, Keluarga Glazer, berencana  menjual klub.

Langkah itu dilakukan Keluarga Glazer untuk pengembangan bisnis Manchester United. Penjualan saham ini edisi kedua yang dilakukan Keluarga Glazer setelah sempat melepas 10 persen kepemilikan saham di MU pada 2012.

Sejak saat itu, Keluarga Glazer terus mendapatkan kritikan penolakan dari suporter MU. Gelombang kritikan datang karena mereka dianggap tidak mementingkan klub, melainkan hanya menjadi MU sebagai potensi bisnis semata.

"Dewan Direksi akan mempertimbangkan semua alternatif strategi, termasuk investasi baru ke klub, penjualan, atau transaksi lain yang melibatkan perusahaan," bunyi keterangan resmi Manchester United.

2 dari 5 halaman

Opsi Terbaik

Perwakilan Keluarga Glazer, Avram Glazer dan Joel Glazer, menyebut penjualan saham Manchester United sebagai opsi terbaik untuk membuat klub menjadi lebih. Langkah ini disebut sebagai strategi jitu untuk lebih mengembangkan MU.

"Saat kami berusaha untuk terus membangun sejarah kesuksesan klub, Direksi telah mengesahkan evaluasi menyeluruh terhadap alternatif strategis. Kami akan mengevaluasi semua opsi untuk memastikan melayani para penggemar dengan sebaik-baiknya," bunyi pernyataan Avram Glazer dan Joel Glazer.

"Manchester United akan memaksimalkan peluang untuk pertumbuhan signifikan yang tersedia untuk klub saat ini dan di masa depan. Sepanjang proses ini, kami akan tetap fokus sepenuhnya untuk melayani kepentingan terbaik dari para penggemar, pemegang saham, dan berbagai pemangku kepentingan kami," tegas pernyataan tersebut.

3 dari 5 halaman

Pernah Dikritik Ronaldo

Cristiano Ronaldo sebelumnya pernah mengkritik kepada Keluarga Glazer dalam wawancara bersama Piers Morgan beberapa waktu lalu. Ronaldo menyayangkan tidak ada perubahan yang dilakukan pemilik terhadap MU.

Ronaldo menuding, Keluarga Glazer sama sekali tidak memikirkan prestasi MU. Mereka diklaim hanya mengeruk keuntungan semata dari klub ternama Inggris itu.

"Saya terkejut kalau segala fasilitas yang ada tidak diperbarui," tegas Ronaldo.

4 dari 5 halaman

Dilirik Pengusaha Inggris

Pengumuman penjualan MU tentu menjadi kabar baik buat sejumlah pengusaha. Sebelumnya, pengusaha kaya di berbagai negara pernah dikaitkan sebagai pemilik baru klub berjulukan Setan Merah itu.

Satu di antaranya adalah orang kaya asal Inggris yakni Sir Jim Ratcliffe. Kabarnya, Sir Jim Ratcliffe sedang memikirkan untuk membeli MU.

Rencana tersebut bukan hal yang mustahil mengingat Sir Jim Ratcliffe diketahui merupakan suporter MU. Sir Jim Ratcliffe menilai, sudah saatnya MU melakukan perombakan besar-besaran untuk bisa kembali meraih kejayaan.

5 dari 5 halaman

Klasemen Sementara Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer