Sukses


Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Final Piala FA: Man City Vs MU

Bola.com, Jakarta - Derbi Manchester di final Piala FA 2023/2024 akhirnya tiba. Bermain di Wembley, Sabtu (25/5/2024) malam WIB, Man City dan Manchester United (MU) akan berebut trofi terakhir yang bisa dimenangkan pada musim ini.

Man City menjadi favorit dalam pertandingan final Piala FA ini karena keberhasilan mereka menjuarai Premier League pada akhir pekan lalu.

The Citizens memenangkan persaingan dengan Arsenal setelah menang 3-1 atas West Ham United untuk mengunci posisi terbaik di klasemen Premier League.

Kini tim asuhan Pep Guardiola itu mengincar trofi juara lain yang masih bisa mereka menangkan. Trofi Piala FA akan menjadi pelengkap musim ini bagi Man City.

Namun, Man City dipastikan bakal menghadapi pertarungan yang sengit. MU yang musim ini hanya finis di posisi kedelapan dalam klasemen Premier League mengincar trofi juara Piala FA demi mendapatkan slot di Liga Europa musim depan.

Ini akan menjadi ujian terakhir MU untuk menyelamatkan musim mereka yang inkonsisten. Begitu pun memastikan masa depan Erik ten Hag yang nasibnya disebut-sebut akan tergantung keberhasilan MU untuk memenangkan laga final Piala FA ini.

Jangan lewatkan keseruan final Piala FA melalui siaran langsung di beIN 3 dan live streaming di Vidio dengan mengikuti panduan ini:

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming

Manchester City vs Manchester United

Final Piala FA

Stadion: Wembley

Sabtu, 25 Mei 2024

Kick-off: 21.00 WIB

Live: beIN Sport

Live streaming: Vidio

 
3 dari 3 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Man City (4-2-3-1): Stefan Ortega; Kyle Walker, Manuel Akanji, Ruben Dias, Josko Gvardiol; Rodri, Mateo Kovacic; Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Phil Foden; Erling Haaland

Manajer: Pep Guardiola

MU (4-2-3-1): Andre Onana; Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Lisandro Martinez, Diogo Dalot; Casemiro, Kobbie Mainoo; Amad Diallo, Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho; Rasmus Hojlund

Manajer: Erik ten Hag

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer