Solskjaer Bisa Dapat Bonus Wah jika Bawa MU ke 4 Besar Liga Inggris

Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan semakin dekat untuk kembali menukangi Manchester United.

Bola.com, Jakarta - Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan semakin dekat untuk kembali menukangi Manchester United.

Pelatih asal Norwegia tersebut saat ini tengah memfinalisasi kesepakatan personal dengan pihak klub dan bersiap mengambil alih kursi manajer hingga akhir musim ini, menyusul pemecatan Ruben Amorim pada awal pekan.

Manchester United resmi memecat Amorim pada Senin lalu setelah hasil yang dinilai tidak memenuhi ekspektasi manajemen. Keputusan tersebut membuat Setan Merah bergerak cepat mencari sosok yang dinilai mampu menstabilkan tim dalam waktu singkat, dan nama Solskjaer kembali mencuat sebagai kandidat terkuat.

Negosiasi antara Setan Merah dan Solskjaer disebut telah memasuki tahap lanjut. Klub ingin menunjuk Solskjaer sebagai manajer interim hingga akhir musim, dengan harapan ia mampu membawa stabilitas, memperbaiki performa tim, serta menjaga peluang lolos ke Liga Champions tetap terbuka.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Periode Kedua

Jika kesepakatan tercapai, ini akan menjadi kali kedua Solskjaer menangani MU. Ia sebelumnya pernah menjabat sebagai manajer selama tiga musim setelah awalnya ditunjuk sebagai pelatih sementara untuk menggantikan Jose Mourinho.

Dalam periode tersebut, Solskjaer sempat membawa United finis di papan atas Premier League dan mencapai sejumlah semifinal kompetisi domestik maupun Eropa.

Media Norwegia, Nettavisen, melaporkan bahwa pembicaraan kontrak saat ini berfokus pada detail finansial. Solskjaer disebut tengah mendiskusikan kontrak dengan gaji sekitar 50 hingga 60 ribu poundsterling per pekan. Selain gaji pokok, kontrak tersebut juga dikabarkan sarat dengan klausul bonus berbasis performa.

MU disebut siap memberikan insentif besar apabila Solskjaer mampu mencapai target utama klub, yakni mengamankan tiket Liga Champions musim depan. Saat ini, Setan Merah berada dua poin di luar zona empat besar Premier League, sehingga peluang untuk finis di posisi tersebut masih terbuka lebar.

3 dari 3 halaman

Potensi Bonus

Menurut laporan yang sama, Solskjaer berpotensi menerima bonus senilai 3 hingga 4 juta poundsterling apabila berhasil membawa Manchester United menembus empat besar klasemen. Skema ini menunjukkan bahwa klub menaruh kepercayaan pada kemampuan Solskjaer untuk memberikan dampak instan dalam waktu yang relatif singkat.

Penunjukan Solskjaer dinilai sebagai opsi aman oleh manajemen United. Selain memahami kultur klub dan tekanan besar di Old Trafford, Solskjaer juga memiliki hubungan emosional yang kuat dengan Manchester United, baik sebagai mantan pemain legendaris maupun eks manajer.

Dengan pengalaman menangani ruang ganti penuh bintang serta tekanan tinggi dari suporter dan media, Solskjaer dianggap mampu meredam gejolak internal sekaligus menjaga fokus tim pada target akhir musim. Jika resmi ditunjuk, tantangan terbesarnya adalah mengembalikan konsistensi permainan dan memaksimalkan potensi skuad yang ada dalam sisa pertandingan Premier League.

 

  • Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer
  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United
  • MU
Timnas Corner: Semua Tentang Timnas Indonesia
Timnas Corner: Semua Tentang Timnas Indonesia
Lihat Selengkapnya

Video Populer

Foto Populer