Sukses


Ducati Janjikan Perubahan Besar pada MotoGP 2017

Bola.com, Bologna - CEO Ducati, Claudio Domenicali, menjanjikan penampilan yang lebih baik kepada para penggemar pabrikan asal Italia tersebut di MotoGP 2017. Domenicali berujar Ducati sudah melakukan banyak perubahan besar dan meraih kesuksesan secara peralahan.

"Kami menjalani musim yang sangat sulit pada 2011 dan 2012. Kalian mungkin sudah melihat bagaimana kami terlihat kesulitan saat itu. Namun, kami melakukan perubahan besar dan tidak menyerah," ujar Domenicali dikutip dari Autosport, Sabtu (14/1/2017).

Salah satu langkah perubahan besar yang diharapkan oleh Domenicali adalah meraih banyak podium pada MotoGP 2017. Ducati yang musim depan bakal diperkuat oleh Jorge Lorenzo sangat berhasrat menjadi juara dunia.

“Pertama kami harus sangat dekat dengan podium. Tahun lalu kami bisa melakukannya dengan memenangi beberapa balapan. Musim depan kami menginginkan lebih,” ujar Domenicali.

Ducati sudah tak lagi meraih kesuksesan sejak Casey Stoner menjadi satu-satunya pebalap yang bisa menjadi juara dunia MotoGP bersama Ducati pada 2007. Dia memenangi 10 balapan dan meraih enam kali pole bersama motor Desmosedici GP7 dan mengalahkan Valentino Rossi yang saat itu terpuruk di posisi ketiga.

Berbagai langkah sempat dilakukan Ducati demi merebut kembali gelar juara dunia [MotoGP]( 2825272 "MotoGP"). Bahkan pabrikan yang bermarkas di Bologna itu tetap gagal meraih kesuksesan meski sempat diperkuat oleh sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi, pada 2011.

Video Populer

Foto Populer