Sukses


FP2 MotoGP Prancis: Vinales Tercepat, Rossi Terlempar dari 10 Besar

Bola.com, Le Mans - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, tampil impresif pada latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Prancis, di Sirkuit Le Mans, Jumat (17/5/2019). Dia mencatatkan waktu lap tercepat pada sesi ini, dengan torehan 1 menit 31,428 detik. 

Le Mans dikenal sebagai sirkuit yang ramah bagi Yamaha. Itu dibuktikan oleh Vinales yang tampil menjanjikan sepanjang FP2. Vinales berhasil mengungguli pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, yang menghuni posisi kedua, dengan margin 0,190 detik. 

Pembalap tuan rumah yang memperkuat Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, gagal mengulangi kegemilangannya ketika menempati posisi pertama pada FP1. Kali ini, Quartararo hanya berada di urutan ketiga. 

Posisi keempat pada sesi ini ditempati rekan setim Marquez, Jorge Lorenzo. Adapun Andre Dovizioso (Ducati) harus puas bercokol di urutan kelima.  

Valentino Rossi yang motornya bermasalah pada FP1, kali ini juga tidak tampil maksimal. Dia terlempar dari posisi 10 besar, tepatnya di urutan ke-13. 

Petrucci mengawali FP2 dengan kurang beruntung. Dia terjatuh saat di tikungan, meski dalam kecepatan sedang. Beruntung, pembalap asal Italia tersebut tak mengalami cedera apa pun. 

Sementara itu Alex Rins langsung berusaha menggeber motornya sejak awal. Rins berusaha keras membuat kemajuan setelah hanya menempati posisi ke-17 pada latihan bebas pertama. Setelah beberapa menit, dia sempat menghuni posisi kedua. 

Namun, tak lama kemudian, formasi berubah drastis. Marquez dengan mudah merangsek ke urutan pertama. Dia dibuntuti Maverick Vinales dan Cal Crutchlow. Menjelang akhir-akhir sesi FP2 MotoGP Prancis komposisi pembalap kembali berubah. Vinales merangsek ke atas, mengungguli catatan waktu lap Marquez dan Quartararo.  

 

2 dari 2 halaman

Hasil FP2

1. Maverick Viñales (Monster Yamaha) 1 menit 31,428 detik

2. Marc Marquez (Repsol Honda)  +0,190 detik

3. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT)  +0,285 detik 

4. Jorge Lorenzo (Repsol Honda) +0,288 detik 

5. Andrea Dovizioso (Ducati Team) +0,308 detik 

6. Danilo Petrucci (Ducati Team)  +0,471 detik 

7. Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory) +0,495 detik 

8. Aleix Espargaro (Factory Aprilia Gresini)  +0,704 detik 

9. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +0,775 detik 

10. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT)  +0,811 detik

11. Cal Crutchlow (LCR Honda)  +0,842 detik 

12. Francesco Bagnaia (Pramac Ducati)  +0,857 detik 

13. Valentino Rossi (Monster Yamaha)  +0,892 detik 

14. Joan Mir (Suzuki Ecstar)  +0,894 detik

15. Alex Rins (Suzuki Ecstar)  +0,957 detik 

16. Jack Miller (Pramac Ducati)  +1,145 detik

17. Johann Zarco (Red Bull KTM Factory)  +1,146 detik

18. Karel Abraham (Reale Avintia Ducati)  +1,571 detik

19. Andrea Iannone (Factory Aprilia Gresini)  +1,713 detik

20. Miguel Oliveira (Red Bull KTM Tech3) +1,973 detik

21. Tito Rabat (Reale Avintia Ducati)  +2,003 detik

22. Hafizh Syahrin (Red Bull KTM Tech3) +2,475 detik 

Video Populer

Foto Populer