Sukses


Sembuh dari COVID-19, Valentino Rossi Bakal Tampil di MotoGP Eropa

Bola.com, Valencia - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, telah sembuh dari COVID-19. Terbebas dari virus corona, Rossi akan kembali ke lintasan dan tampil pada MotoGP Eropa.

The Doctor diketahui positif terpapar COVID-19 pada 15 Oktober lalu. Saat itu, Valentino Rossi berada di kampung halamannya Tavullia, setelah menjalani balapan di Sirkuit Le Mans, 11 Oktober 2020.

Untuk memulihkan kondisinya, Valentino Rossi diharuskan menjalani karantina mandiri di rumah. Juara dunia sembilan kali itu pun terpaksa absen pada dua seri yang berlangsung di Sirkuit Aragon, yakni MotoGP Aragon dan seri Teruel.

Valentino Rossi telah beberapa kali menjalani PCR test untuk mengetahui apakah dirinya masih postif terinfeksi virus corona atau tidak. Setelah sempat dinyatakan positif, Rossi akhirnya negatif COVID-19.

Sesuai dengan aturan FIM, pembalap asal Italia itu telah dua kali menjalani PCR test. Tes pertama dilakukan pada 5 Oktober lalu dan yang kedua pada Jumat (6/11/2020). Hasilnya, Valentino Rossi telah sembuh dari virus corona.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Bakal Tampil di MotoGP Eropa

Kendati telah terbebas dari COVID-19, juara dunia sembilan kali itu absen pada sesi free practice satu dan dua MotoGP Eropa di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Jumat sore WIB.

Namun begitu, Valentino Rossi akan ikut serta berlaga pada latihan bebas ketiga dan kualifikasi pada Sabtu (7/11/2020). Selain itu, Rossi juga bakal tampil pada balapan MotoGP Eropa di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (8/11/2020).

"Valentino Rossi telah dua kali menjalani PCR test dan hasilnya kembali negatif. Dia telah berada di pit box dan bakal ikut membalap besok (Sabtu)," bunyi pernyataan resmi Monster Energy Yamaha.

Saat ini, Valentino Rossi berada di peringkat 15 klasemen sementara pembalap dengan mendulang 58 poin. Prestasi terbaik Rossi di MotoGP 2020 adalah peringkat ketiga pada seri Andalusia.

Video Populer

Foto Populer