VIDEO: Highlights NBA, Utah Jazz Taklukkan Boston Celtics 122-108

VIDEO: Highlights NBA, Utah Jazz Taklukkan Boston Celtics 122-108

- Utah Jazz menang dengan poin besar atas Boston Celtics 122-108 dalam laga musim reguler NBA 2020/2021 di Vivint Smart Home Arena, Rabu (10/2/2021) siang hari WIB. Kemenangan Jazz juga berkat torehan poin Donovan Mitchell.

Guard Utah Jazz tersebut menorehkan 36 poin dan juga mencetak 9 assist dan 3 rebound. Torehan poin pebasket berusia 24 tahun tersebut yang tertinggi dalam pertandingan. Dari kubu Jazz, yang menjadi pencetak poin tertinggi kedua yaitu Joe Ingles dengan 24 poin.

Sementara itu, dari kubu tim tamu, pencetak poin tertinggi yaitu Jaylen Brown. Shooting guard Boston Celtics tersebut menciptakan 33 poin dan ia juga menorehkan 8 rebound. Pencetak poin tertinggi kedua dalam laga dari Celtics yaitu Jayson Tatum dengan 23 poin.

Utah Jazz tertinggal pada kuarter pertama dari Celtics meski tidak jauh selisihnya. Mereka tertinggal 24-27 dari Celtics. Kuarter kedua pertarungan semakin seru. Jazz unggul dengan 24 poin, sedangkan Celtics mencetak 20 poin. Poin keseluruhan menjadi tim tuan rumah unggul 1 poin, yaitu 48-47.

Kuarter ketiga menjadi penentu kemenangan besar Jazz. Mereka menang dengan selisih 10 poin, Jazz unggul 42 berbanding 32. Pada kuarter keempat, Celtics mencoba mengejar tetapi pada akhirnya hanya bisa menorehkan 29 poin, sedangkan Jazz dengan 32 poin.

Kemenangan 122-108 atas Boston Celtics membuat Utah Jazz menorehkan 20 kemenangan dan lima kalah, yang merupakan rekor terbaik di Wilayah Barat NBA sejauh ini. Donovan Mitchell dan kawan-kawan mengungguli duo Los Angeles, Lakers dan Clippers yang menduduki peringkat kedua dan ketiga.

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 10 February 2021, 15:42 WIB

Video Terkait

Spotlights