VIDEO: Highlights NBA, Denver Nuggets Berhasil Permalukan Tuan Rumah Memphis Grizzlies dengan Skor 103-102

VIDEO: Highlights NBA, Denver Nuggets Berhasil Permalukan Tuan Rumah Memphis Grizzlies dengan Skor 103-102

Denver Nuggets berhasil permalukan tuan rumah Memphis Grizzlies di FedExForum, dalam lanjutan NBA 2020-2021, Sabtu (13/3/2021). Dalam pertandingan ini Denver Nuggets sukses meraih kemenangan tipis dari Memphis Grizzlies dengan skor akhir 103-102.

Pada kuarter pertama sebenarnya Denver Nuggets harus tertinggal terlebih dahulu dari Memphis Grizzlie. Denver Nuggets harus mengakui keunggulan dari Memphis Grizzlie dengan skor 26-31.

Di kuarter kedua Denver Nuggets mulai melakukan perubahan permainan. Terbukti tim asuhan Michael Malone unggul pada kuarter ini. Meskipun dalam jumlah poin keseluruhan Denver Nuggets masih tertinggal 53-55 dari Memphis Grizzlie.

Puncak permainan Denver Nuggets terjadi pada kuarter ketiga. Denver Nuggets berhasil unggul enam poin pada kuarter ini dan berhasil membalikan kedudukan menjadi 81-77.

Pada kuarter pamungkas terjadi permainan sengit dari kedua tim. Sempat unggul 103-99, hampir saja Denver Nugget dipaksa melakukan overtime oleh Memphis Grizzlies. Tembakan tiga angka dari pemain Memphis Grizzlies, De'Anthony Melton membuat skor menjadi 103-102 ketika pertandingan kurang dari satu detik lagi. Beruntung Denver Nugget berhasil mempertahankan keunggulan sampai akhir laga.

Pada pertandingan ini pemain andalan Denver Nuggets , Nikola Jokic berhasil menjadi bintang kemenangan Denver Nuggets. Pemain asal Serbia tersebut berhasil menciptakan 28 poin yang membantu timnya berhasil memenangkan pertandingan.

Sementara di kubu Memphis Grizzlies, Brandon Clarke dan Dillon Brooks menjadi pemain dengan raihan poin tertinggi. Kedua pemain tersebut mencetak masing-masing 20 poin pada pertandingan ini. Namun sayang, kedua belum bisa membantu Memphis Grizzlies terhindar dari kekalahan.

Dengan hasil ini membuat Denver Nuggets menduduki peringkat lima klasemen wilayah barat NBA 2020-2021. Sementara Memphis Grizzlies harus puas tertahan di posisi 10 klasemen sementara.

Ringkasan

Oleh Abdul Aziz pada 13 March 2021, 14:27 WIB

Video Terkait

Spotlights