Sukses


Kroasia Umumkan Skuad untuk Euro 2020: Kombinasi Pemain Muda dan Berpengalaman, Dipimpin Luka Modric

Bola.com, Jakarta - Pelatih Kroasia, Zlatko Dalic, sudah mengumumkan 26 pemain untuk skuad di Euro 2020, Senin (17/5/2021). Skuad tersebut terdiri atas kombinasi pemain yang menjadi runner up di Piala Dunia 2018 dan pemain lebih muda.

Skuad Kroasia untuk Euro 2020 akan dipimpin pemain veteran yang bermain di Real Madrid, Luka Modric.

"Hasil terakhir kami bukanlah yang terbaik, tapi saya optimistis. Tujuan pertama kami adalah lolos dari fase grup," kata Dalic kepada wartawan, seperti dikutip AFP

Krosia tergabung di Grup D, dan akan berjibaku melawan Inggris di London pada 13 Juni 2021. Dalic menggambarkan pertandingan pembukaan sebagai yang terberat di babak penyisihan grup karena Inggris memiliki kualitas yang baik dan laga dimainkan di Wembley.

Kroasia kemudian bertandang ke Glasgow untuk menghadapi Republik Ceska pada 18 Juni dan Skotlandia empat hari berselang. 

"Kami menghadapi lawan-lawan sulit, tapi saya yakin pada tim ini. Kami berada dalam kondisi terbaik kami saat keadaan semakin sulit," imbuh Dalic mengenai persaingan di Euro 2020

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 3 halaman

Target Terlalu Ambisius

Modric yang didapuk menjadi kapten, merupakan salah satu pemain yang terlibat dalam perjalanan indah Kroasia di Piala Dunia 2018. Saat itu, mereka mengalahkan Inggris di semifinal, sebelum takluk 2-4 dari Prancis di final. 

Kelompok pemain berpengalaman itu termasuk bek Domagoj Vida, Dejan Lovren dan Sime Vrsaljko, gelandang Mateo Kovacic, Marcelo Brozovic dan Milan Badelj serta penyerang Ivan Perisic, Andrej Kramaric dan Ante Rebic.

Sementara ekspektasi terhadap tim cukup tinggi, Dalic memelih berhati-hati.

"Standar ditetapkan terlalu tinggi, ambisi kami tidak realistis," katanya dalam wawancara dengan harian Sportske Novosti, Senin.

"Kami masih di antara 10 (tim) terkuat di Eropa, tetapi ada banyak calon takhta yang berada di depan kami."

Menurut Dalic, para pemain muda seperti gelandang Nikola Vlasic, penyerang Josip Brekalo, dan kiper Dominik Livakovic membawa energi baru, tetapi mereka membutuhkan waktu untuk mencapai hasil maksimal.

 

3 dari 3 halaman

Skuad Kroasia

  • Kiper (3): Lovre Kalinic (Hajduk Split), Dominik Livakovic (Dinamo Zagreb), Simon Sluga (Luton Town)
  • Bek (9): Domagoj Vida (Besiktas), Dejan Lovren (Zenit Saint Petersburg), Sime Vrsaljko (Atletico Madrid), Borna Barisic (Rangers), Duje Caleta-Car (Marseille), Josip Juranovic (Legia Warsaw), Domagoj Bradaric (Lille), Mile Skoric (Osijek), Josko Gvardiol (Dinamo Zagreb)
  • Gelandang (7): Luka Modric (Real Madrid), Mateo Kovacic (Chelsea), Marcelo Brozovic (Inter Milan), Milan Badelj (Genoa), Mario Pasalic (Atalanta), Nikola Vlasic (CSKA Moscow), Luka Ivanusec (Dinamo Zagreb)
  • Penyerang (7): Ivan Perisic (Inter Milan), Andrej Kramaric (Hoffenheim), Ante Rebic (Milan), Josip Brekalo (Wolfsburg), Bruno Petkovic (Dinamo Zagreb), Mislav Orsic (Dinamo Zagreb), Ante Budimir (Osasuna)
  • Daftar Stand-by (8): Filip Uremovic (Rubin Kazan), Marko Livaja (Hajduk Split), Toma Basic (Bordeaux), Marin Pongracic (Wolfsburg), Kristijan Lovric (HNK Gorica), Lovro Majer (Dinamo Zagreb), Ivica Ivusic (Osijek), Nikola Moro (Dynamo Moscow)

Sumber: AFP

Video Populer

Foto Populer