Sukses


    Persebaran Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020 di Klub: Persebaya Maksimal, Persija Nihil

    Bola.com, Jakarta - Persebaya Surabaya menjadi klub dengan kontribusi pemain terbanyak ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020. Tim berjuluk Bajul Ijo itu mengirimkan empat nama. Bagaimana dengan tim lainnya?

    Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah menetapkan 30 pemain untuk Piala AFF 2020 di Singapura pada 5 Desember 2021-1 Januari 2022.

    Dari 30 nama itu, 25 di antaranya plus Syahrian Abimanyu berasal dari daftar pemain Timnas Indonesia dalam pemusatan latihan dan rangkaian uji coba di Turki pada November 2021.

    Sejak PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) meliburkan kompetisi per pertengahan Desember 2021, kebijakan pemanggilan maksimal dua pemain per klub ke Timnas Indonesia sah gugur.

    Shin Tae-yong diberikan keleluasaan untuk memanggil para pemain terbaik ke tim berjuluk Skuad Garuda itu demi prestasi tertinggi di Piala AFF.

    2 dari 4 halaman

    Bhayangkara FC Minim

    Setelah Persebaya, Bali United dan Arema FC menjadi tim dengan sumbangsih pemain kedua terbanyak ke Timnas Indonesia.

    Kedua klub sama-sama diwakili oleh tiga pemain.

    Sebagai pemuncak klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022, Bhayangkara FC justru minim kontribusi ke Timnas Indonesia. Tim berjuluk The Guardian itu cuma melepas satu nama.

    Masing-masing dari Persikabo 1973, Persib Bandung, dan PSIS Semarang kompak mengirimkan dua pemain ke Timnas Indonesia.

    Untuk pertama kalinya sejak edisi pertama pada 1996, skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF nihil pemain dari Persija Jakarta.

    3 dari 4 halaman

    Persija Nihil

    Persija adalah klub yang secara historis begitu dekat dengan Skuad Garuda. Dulunya, tim berjuluk Macan Kemayoran ini bahkan kerap dicap sebagai miniatur Timnas Indonesia.

    Untuk kali ini, Shin Tae-yong tidak percaya dengan pemain Persija. Arsitek asal Korea Selatan itu enggan memasukkan nama-nama seperti Osvaldo Haay, Taufik Hidayat, dan Braif Fatari yang sebelumnya pernah mendapatkan panggilan ke Skuad Garuda.

    Sebenarnya, Persija tidak kosong-kosong amat berkontribusi ke Timnas Indonesia. Macan Kemayoran punya Ryuji Utomo, bek yang musim 2021 dipinjamkan ke Penang FC di Malaysia.

    Namun, PSSI masih menuliskan Ryuji sebagai pemain Penang FC. Padahal, menurut pengakuan Direktur Persija, Ferry Paulus, masa peminjaman pemain berusia 26 tahun itu telah habis per akhir November 2021.

    "Masa peminjaman Ryuji di Penang FC habis pada 29 November 2021. Jadi, dia pasti kembali ke Persija," jelas Ferry.

    4 dari 4 halaman

    Persebaran Pemain Timnas Indonesia di Klub

    Persebaya Surabaya (4): Ernando Sutaryadi, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya

    Bali United (3): Nadeo Argawinata, Kadek Agung Widnyana Putra, Yabes Roni

    Arema FC (3): Rizky Dwi Febrianto, Kushedya Yudo, Dedik Setiawan

    Persikabo 1973 (2): Syahrul Trisna Fadillah, Hanis Saghara

    Persib Bandung (2): Victor Igbonefo, Ezra Walian

    PSIS Semarang (2): Alfeandra Dewangga Santosa, Pratama Arhan

    Persita Tangerang (1): Edo Febriansah

    Barito Putera (1): Muhamad Riyandi

    Madura United (1): Fachrudin Aryanto

    Borneo FC (1): Marckho Meraudje

    Bhayangkara FC (1): Evan Dimas

    Persik Kediri (1): Ahmad Agung

    PSS Sleman (1): Irfan Jaya

    Persipura Jayapura (1): Ramai Melvin Rumakiek

    Ansan Greeners, Korea Selatan (1): Asnawi Mangkualam

    Johor Darul Ta'zim, Malaysia (1): Syahrian Abimanyu

    Penang FC, Malaysia (1): Ryuji Utomo

    Lechia Gdansk, Polandia (1): Witan Sulaeman

    FK Senica, Slovakia (1): Egy Maulana Vikri

    Ipswich Town U-23, Inggris (1): Elkan Baggott

    Video Populer

    Foto Populer