Sukses


    3 Faktor yang Membuat Messi Bisa Membawa Argentina Juara di Piala Dunia 2022

    Bola.com, Jakarta - Timnas Argentina mengawali Piala Dunia 2022 dengan kurang baik. La Albiceleste kalah 1-2 dari Timnas Arab Saudi pada laga perdana Grup C.

    Namun, Argentina mampu bangkit di laga kedua. Meksiko merika gilas dengan skor 2-0. Sang bintang utama, Lionel Messi mencetak satu gol pada laga itu.

    Sejauh ini, Messi telah mencetak dua gol untuk Argentina di Piala Dunia 2022. Performa Messi pun diharapkan terus konsisten dan bisa membawa La Albiceleste melaju sejauh mungkin di Qatar.

    Bola.com menemukan tiga alasan mengapa Lionel Messi bisa membawa Argentina melaju jauh di Piala Dunia 2022. Berikut adalah ulasannya.

    2 dari 5 halaman

    Menikmati Permainan

    Lionel Messi kini tampak lebih menikmati permainan. Ia bisa berkontribusi maksimal baik ketika memperkuat Paris Saint-Germain maupun Timnas Argentina.

    Messi sudah mencetak 12 gol dan 14 assist di PSG pada musim ini. Pemain berusia 35 tahun itu juga tampak semakin menikmati perannya sebagai seorang playmaker.

    Messi bisa semakin bebas bergerak di lini tengah. Ia pun tak terbebani untuk selalu mencetak gol.

    3 dari 5 halaman

    Tim yang Lebih Seimbang

    Skuad Timnas Argentina yang berlaga di Piala Dunia 2022 terasa lebih seimbang. La Albiceleste diperkuat banyak pemain bagus dari posisi penjaga gawang hingga depan.

    Emi Martinez menjadi andalan di bawah mistar. Dua bek tangguh Christian Romero dan Lisandro Martinez ada di belakang.

    Di tengah ada nama-nama tenar seperti Rodrigo De Paul dan Angel Di Maria. Di depan ada Lautaro Martinez yang sudah teruji kualitasnya.

    4 dari 5 halaman

    Tak Lagi Terlalu Terbebani

    Selama ini Lionel Messi selalu dinilai gagal di Timnas Argentina. La Albiceleste era Messi memang lebih sering menjadi runner-up.

    Sejak Messi menjalani debut di Timnas Argentina, La Albiceleste memang tiga kali menjadi runner-up Copa America dan sekali meraih posisi serupa di Piala Dunia.

    Pada Copa America 2021, Argentina akhirnya bisa menjadi juara. Gelar juara itu membuat Messi tak terlalu terbebani lagi. Hal itu tentu menguntungkan baginya yang sedang berusaha meraih gelar juara di Piala Dunia 2022.

    5 dari 5 halaman

    Liputan Khusus Piala Dunia 2022

    p><p>Piala Dunia 2022 - Ilustrasi Liputan Langsung Pesta Bola 2022_2 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai flatform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

    Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

     

    Video Populer

    Foto Populer