Sukses


James Rodriguez Ungkap Masa Depannya di Real Madrid

Bola.com, Madrid - Gelandang asal Kolombia, James Rodriguez, menegaskan tidak ingin pindah dari Real Madrid. Rodriguez akan berusaha menunjukkan kemampuan terbaik agar bisa dipercaya pelatih Zinedine Zidane.

Rodriguez dibeli Los Blancos dari AS Monaco pada musim panas 2014 dengan nilai transfer 80 juta euro. Pada musim perdana, Rodriguez menjadi salah satu andalan lini tengah Real Madrid. Terbukti, pemain didikan Envigado itu tampil dalam 46 laga musim 2014-2015.

Namun, Rodriguez kemudian mengalami beberapa cedera pada awal musim lalu. Ditambah, pergantian kursi pelatih dari Rafael Benitez ke Zidane membuat posisi Rodriguez mulai tergusur.

Dia hanya dipercaya tampil dalam 32 laga sepanjang musim lalu. Zidane lebih sering memainkan Isco ketimbang pemain berusia 25 tahun asal Kolombia itu.

Situasi itu sempat coba dimanfaatkan beberapa klub Eropa yang ingin meminang Rodriguez. West Ham United dikabarkan melayangkan tawaran 85 juta euro demi membawa keluar Rodriguez dari Santiago Bernabeu.

Namun, sang pemain menolak mentah-mentah tawaran tersebut. "Saya akan berjuang mendapatkan tempat di tim utama. Itu impian saya," kata Rodriguez kepada Marca.

"Saya akan bertahan di Real Madrid. Saya ingin sukses di sini. Saya tidak akan pergi, meski tahu klub telah menerima tawaran sebesar 85 juta euro dari klub lain," ujar pemain kelahiran Cucuta (Kolombia) itu.

Sumber: Marca

Video Populer

Foto Populer