Sukses


7 Pemain Barcelona yang Jadi Korban Virus FIFA

Bola.com, Barcelona - Barcelona menjadi salah satu klub yang paling sering dihantam virus FIFA pada musim ini. Tercatat sudah ada tujuh pemain El Barca yang tumbang akibat hal tersebut.

Virus FIFA merupakan istilah yang dipakai oleh klub-klub Eropa dalam menggambarkan kondisi pemainnya yang dibekap cedera ketika membela timnas. Kondisi itu pun menjadi salah satu momok buat sebagian besar klub.

Apalagi cedera yang menghantam pemain usai memperkuat negaranya merupakan masalah serius. Bahkan, beberapa pemain harus absen panjang akibat diterpa virus FIFA.

Sejumlah pemain Barcelona tak luput dari hal ini. Sejauh ini, sudah ada tujuh penggawa Los Cules yang harus menepi karena virus FIFA pada musim 2016-2017. Teranyar, pemain yang mengalami cedera adalah Sergi Roberto bersama timnas Spanyol.

Berikut ini tujuh pemain Barcelona yang menjadi korban virus FIFA:

1. Jasper Cillessen
Kiper 27 tahun itu dibekap cedera pergelangan kaki kanan ketika mengikuti sesi latihan bersama timnas Belanda pada Oktober 2016. Akibat cedera itu, Cillessen harus menepi selama tiga pekan.

2. Sergi Roberto

Roberto mendapatkan cedera ketika memperkuat timnas Spanyol pada jeda internasional kedua, awal Oktober 2016. Pemain 24 tahun itu mengalami cedera adduktor dan harus absen selama dua pekan.

Karena cedera tersebut, dia melewatkan dua pertandingan yang dijalani Barcelona yakni melawan Deportivo La Coruna (15/10/2016) dan kontra Manchester City (20/10/2016). Sergi Roberto kembali dihantam cedera, kali ini pada otot tendon achilles jelang laga melawan Makedonia (13/11/2016).

2

3. Samuel Umtiti

Umtiti mengalami cedera otot paha ketika mengikuti sesi latihan bersama timnas Prancis jelang laga melawan Swedia pada 11 November 2016. Pemain 22 tahun itu pun harus absen selama tiga pekan.

4. Jordi Alba

Pemain 27 tahun tersebut mengalami cedera pada jeda internasinal kedua pada awal Oktober 2016. Bek timnas Spanyol itu mengalami cedera hamstring dan terpaksa absen selama empat pekan.

5. Andre Gomes

Eks gelandang Valencia ini mengalami cedera ketika membawa Portugal menang 5-0 atas Gibraltar pada laga persahabatan, 2 September 2016. Gomes mengalami masalah pada kaki kanannya. Beruntung, cedera tersebut tak parah dan Gomes tidak harus absen membela Barcelona.

3

6. Lionel Messi

La Pulga tengah dalam proses pemulihan cedera pangkal paha ketika mendapat panggilan memperkuat timnas Argentina pada September 2016. Meski belum pulih 100 persen, pelatih tim Tango, Edgardo Bauza tetap memainkan Messi saat bersua Uruguay, 2 September lalu.

Hasilnya, cedera pemain 29 tahun tersebut semakin parah. Namun, cedera Lionel Messi pulih lebih cepat dan dia pun tak melewatkan pertandingan bersama El Barca.

7. Neymar

Bomber timnas Brasil ini mengalami luka di kepala ketika menghadapi Bolivia dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL di Dunas Arena Stadium, 7 Oktober 2016. Hantaman bek Bolivia, Yasman Duk, membuat kepala Neymar berdarah.

Saat kembali ke Barcelona, mantan pemain Santos ini mendapatkan perawatan intensif. Dia pun akhirnya bisa pulih tepat waktu dan tak harus absen.

Sumber: Sport

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer