Sukses


Philippe Coutinho Harus Berjuang Raih Tempat di Barcelona

Bola.com, Barcelona - Gelandang timnas Brasil, Philippe Coutinho, mulai jarang mendapat tempat di Barcelona. Coutinho pun diminta untuk berjuang jika ingin menghuni starting eleven El Barca.

Pada musim ini, mantan pemain Liverpool tersebut tak selalu menjadi pilihan utama di Barcelona. Dalam empat pertandingan terakhir Los Cules di La Liga, Philippe Coutinho bermain dari bangku cadangan.

Saat Barcelona menghadapi Levante pada laga leg pertama 16 besar Copa del Rey di Ciutat de Valencia, 10 Januari 2019, Coutinho mendapat kesempatan tampil sejak menit awal.

Dia pun berhasil mencetak gol pada menit ke-85 lewat titik putih. Akan tetapi, gol gelandang 26 tahun tersebut gagal menghindarkan Barca dari kekalahan 1-2 dari Levante.

Minimnya kesempatan Philippe Coutinho bermain pada musim ini tak lepas dari performa apik yang diperlihatkan Arturo Vidal dan Arthur. Alhasil, dia harus bersaing dengan dua nama tersebut untuk menempati pos di lini tengah Barcelona.

"Ketika Dembele tidak bermain, semua orang bertanya kepada saya tentang dia. Sekarang Dembele bermain dan Coutinho tidak dan situasi kebalikannya terjadi," ujar pelatih Barcelona, Ernesto Valverde.

"Ketika Anda tidak bermain dan Anda tidak bahagia, Anda harus berjuang untuk mengubah situasi. Hari ini adalah persaingan untuk itu. Coutinho adalah pemain hebat yang telah memberi banyak hal untuk Barcelona dan akan memberi kami lebih banyak," paparnya.

Sumber: FourFourTwo

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini:

Video Populer

Foto Populer