Sukses


Real Madrid Setuju Bayar Rp 1,6 Triliun ke Chelsea buat Eden Hazard

Bola.com, Jakarta - Real Madrid dan Chelsea disebut-sebut relah mencapai kesepakatan terkait transfer Eden Hazard. Nominalnya diprediksi mencapai 100 juta euro atau setara dengan Rp 1,6 triliun. Pengumuman resmi soal kepindahan penyerang asal Belgia bakal diumumkan dalam waktu dekat.

Zinedine Zidane tengah melakukan peremajaan skuat pasca kegagalan di musim lalu. El Real sudah mendatangkan Luka Jovic dan Eder Militao.

Hazard jadi target selanjutnya. Pemain asal Belgia itu sudah mengungkapkan impiannya untuk bergabung dengan klub ibu kota Spanyol itu.

Media Spanyol, Marca, dan media Inggris, Sky Sports, sudah memberitakan bahwa Chelsea dan Real Madrid sudah mencapai titik temu.

Chelsea menerima tebusan sebesar 100 juta euro dari Madrid masih ditambah klausul tambahan. Kontrak Hazard di klub London barat tinggal menyisakan satu musim.

Hazard menunjukkan permainan menawan bersama Chelsea musim lalu. Dia membukukan sebanyak 15 assist di Liga Inggris, membukukan 80 kali peluang dalam situasi permainan terbuka.

Soal sumbangan gol, Hazard mempersembahkan sebanyak 21 gol dalam 52 pertandingan di semua ajang. Di pengujung musim sang penyerang mempersembahkan trofi Liga Europa buat The Blues.

Eden Hazard saat ini tengah menjalani TC bersama Timnas Belgia.

Rekan timnya, Alex Witsel menyebut bahwa Hazard memang layak mendapatkan kesempatan bermain untuk tim sekelas Real Madrid. Menurutnya, dengan kemampuan yang sekarang, Hazard pantas bermain di klub yang bisa membantunya mencapai level yang lebih tinggi.

Hazard pergi dengan cara terbaik. Dia telah mempersembahkan trofi Liga Europa untuk Chelsea musim ini sebagai kado perpisahan. Usai kemenangan tersebut, Hazard mengisyaratkan memang akan pergi.

Kini, terlepas dari spekulasi tersebut, Eden Hazard baru saja bergabung dengan timnas Belgia pada Selasa kemarin waktu setempat. Witsel melihat Hazard tetap setenang biasanya, meski rumor masa depannya terus memanas.

"Tentu saja Hazard sebagus itu. Eden adalah tipe pemain yang selalu rileks. Dia tidak terlalu memikirkan masa depannya," kata Witsel kepada Sky Sports.

"Dia baru datang ke Timnas Belgia hari ini. Kami berbicara soal segalanya tetapi tidak soal transfer ke Real Madrid, sebab seperti itulah Eden."

"Bagi saya, sebagai pemain, dia adalah salah satu yang terbaik bersama Cristiano Ronaldo, LionelMessi, dan Neymar," lanjutnya.

Sumber: Marca, Sky Sports

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Video Populer

Foto Populer