Sukses


Real Madrid Diterpa Badai Cedera Jelang El Clasico Kontra Barcelona

Bola.com, Madrid - Real Madrid mengonfirmasi bahwa Eden Hazard mengalami retak pada engkelnya dan berpelang besar absen pada laga kontra Barcelona 18 Desember mendatang.

Manajemen Real Madrid merilis laporan medis mengenai kondisi Hazard pada Kamis lalu waktu setempat. Cedera engkel yang didapat Hazard terjadi kala bertanding melawan Paris Saint-Germain di Liga Champions.

Cedera tersebut diperoleh Hazard usai dihajar tekel keras rekan senegaranya, Thomas Meunier. Awalnya, pemain berusia 28 tahun itu diprediksi hanya akan sesaat saja beristirahat, namun ternyata hasil medis mengatakan hal lain.

Pertandingan El Clasico menghadapi Barcelona baru akan terselenggara pada 18 Desember mendatang. Sebelum menuju ke sana, Los Blancos akan lebih dulu berjumpa Espanyol, Club Brugge dan Valencia.

Masalahnya, Hazard kemungkinan besar akan absen hingga pergantian tahun. Ini berarti dia harus menepi pada laga-laga krusial, termasuk El Clasico.

Peran Hazard di Madrid cukup vital buat Madrid. Berdasarkan keterangan OptaJose, Los Galacticos tak pernah menelan kekalahan ketika pemain asal Belgia itu bermain, dengan rincian enam kali menang dan dua kali imbang.

 

 

2 dari 3 halaman

Pemain Lain yang Cedera

Selain Hazard, beberapa pemain sudah lebih dulu menepi akibat cedera. Ini sangat mengkhawatirkan karena Madrid bakal menjalani laga-laga genting pada bulan Desember.

Bek tengah Nacho Monreal diprediksi baru bisa menjalani sesi latihan penuh pada 16 Desember, sementara Marcelo pada 31 Desember 2019.

Marco Asensio paling parah. Ia harus absen panjang karena cedera dan baru bisa kembali merumput selambat-lambatnya Februari tahun depan.

Lucas Vazquez juga diyakini bakal absen hingga Januari mendatang. Terakhir, ada Gareth Bale yang diprediksi baru bisa kembali pada 13 Desember, atau lima hari jelang El Clasico antara Real Madrid kontra Barcelona.

3 dari 3 halaman

Daftar Pemain Cedera Real Madrid

Gareth Bale - Hamstring (estimasi cedera hingga 13 Desember 2019)

Nacho - Ligamen (estimasi cedera hingga 16 Desember 2019)

Marcelo - Cedera Betis (estimasi cedera hingga 31 Desember 2019)

Lucas Vazquez - Retak Jari Kaki (estimasi cedera hingga 1 Januari 2020)

Eden Hazard - Retak Engkel (estimasi cedera hingga 7 Januari 2020)

Marco Asensio - Ligamen (estimasi cedera hingga 29 Februari 2020)

 

Sumber: Bleacher Report, Transfermarkt

Video Populer

Foto Populer