Sukses


Jelang El Clasico, Karim Benzema Optimistis Bawa Real Madrid Juara

Bola.com, Madrid - Real Madrid akan bertandang ke markas Barcelona untuk menjalani El Clasico dalam laga tunda jornada 10 La Liga, Kamis (19/12/2019). Striker Los Blancos, Karim Benzema, sangat optimistis dan menegaskan siap membawa timnya menjuarai La Liga musim ini.

Kepercayaan diri Karim Benzema memang muncul setelah Real Madrid bermain imbang 1-1 dengan Valencia, Senin (16/12/2019) dini hari WIB. Striker asal Prancis itu mencetak gol yang membawa Real Madrid selamat dari kekalahan.

Satu poin tersebut cukup untuk membuat Real Madrid menempel ketat Barcelona di puncak klasemen La Liga dengan jumlah poin yang sama. Dengan begitu, kans Real Madrid untuk menjadi juara juga masih sangat besar, terutama jika bisa meraih kemenangan dalam laga El Clasico yang digelar pertengahan pekan ini.

"Saya ingin memenangkan gelar liga ini dan bila saya bisa membantu rekan setim dengan permainan dan kata-kata, saya akan melakukan itu," ujar Benzema seperti dilansir Goal International.

"Saya merupakan kapten ketiga tim ini dan harus membantu. Saya pikir ini adalah poin yang bagus untuk kami. Ini bisa menjadi hal yang penting di sisa musim liga karena kami ingin bermain dengan baik."

"Apa yang berbeda jika dibandingkan dengan musim lalu adalah jumlah gol. Saya selalu mencoba membantu tim di lapangan dan saya punya kepercayaan diri yang besar dalam diri sendiri," tambah striker Real Madrid itu.

 

2 dari 2 halaman

Harus Menang Saat El Clasico

Satu poin di kandang Valencia memang merupakan modal yang cukup bagus untuk Real Madrid yang akan kembali bertandang ke Camp Nou. Pertandingan El Clasico memang selalu menimbulkan motivasi lebih di antara para pemain Real Madrid maupun Barcelona.

Pemenang dalam pertandingan ini tentu akan menduduki puncak klasemen sementara La Liga. Namun, jika kedua tim raksasa Spanyol itu bermain imbang, tentu saja persaingan ke depan akan makin sengit.

Tentu patut dinantikan, bagaimana akhir dari El Clasico yang sempat tertunda karena kisruh politik di Barcelona itu. Barcelona tentu tak ingin kehilangan muka di hadapan para pendukungnya dan Real Madrid melihat pertandingan ini sebagai sebuah tantangan yang bisa membawa mereka ke puncak.

Sumber: Goal International

Video Populer

Foto Populer