Sukses


Liga Spanyol: Barcelona Akan Lakukan Segalanya Supaya Messi Bertahan

Bola.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, kembali menegaskan masih membutuhkan jasa Lionel Messi. Menurut Koeman, Barcelona akan melakukan segalanya untuk memastikan Messi bertahan.

Barcelona sedang berburu dengan waktu untuk menyelesaikan kesepakatan baru dengan Lionel Messi. Kontrak sang pemain akan berakhir dalam hitungan bulan yakni pada 30 Juni 2021.

Jika gagal mencapai kesepakatan baru, Messi akan meninggalkan Barcelona dengan status bebas transfer. Situasi ini tentu sangat merugikan sehingga Barcelona bakal mencari cara agar Messi mau membubuhkan tanda tangan pada kesepakatan kontrak baru.

"Masa depan Messi adalah masalah yang sangat penting. Kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk memastikan dia bertahan," kata Koeman seperti dikutip Marca, Senin (5/4/2021).

Ronald Koeman menegaskan masa depan Lionel Messi bukan menjadi fokusnya saat ini. Urusan itu masuk ranah presiden klub karena fokus mereka adalah persiapan untuk laga lanjutan La Liga 2020/2021 melawan Valladolid, Selasa (6/4/2021) dini hari WIB.

"Akan tetapi, yang penting adalah pertandingan besok. Hal-hal mengenai masa depan pemain tergantung pada presiden. Kami hanya fokus pada permainan tim," tegas Koeman.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Akhir Musim

Lionel Messi masih enggan membahas masa depannya di Barcelona. Messi berulang kali menegaskan hanya akan melakukan pembicaraan mengenai hal itu pada akhir musim.

Pemain asal Argentina itu ingin fokus membantu Barcelona meraih gelar. Sejauh ini, klub asal Catalan masih berpeluang dalam perburuan gelar La Liga dan Copa del Rey.

Setelah misi itu selesai, Messi baru bersedia membahas masa depannya. Kemungkinan besar nasib Messi bakal ditentukan oleh pencapaian klub pada akhir musim.

Sumber: Marca

3 dari 3 halaman

Simak Posisi Barcelona Saat Ini

Video Populer

Foto Populer