Sukses


Liga Spanyol: Carlo Ancelotti Desak Real Madrid Memulangkan Cristiano Ronaldo

Bola.com, Jakarta - Manajer anyar Real Madrid, Carlo Ancelotti, memiliki permintaan kepada manajemen Los Blancos. Pelatih asal Italia itu menginginkan klub raksasa Spanyol itu memulangkan Cristiano Ronaldo dari Juventus pada musim panas nanti.

Manajemen Real Madrid baru saja memberikan kepercayaan kembali kepada Carlo Ancelotti untuk menjadi pelatih menggantikan Zinedine Zidane. Namun, Ancelotti dihadapkan dengan tugas berat di Real Madrid.

Carlo Ancelotti harus membawa Real Madrid kembali berjaya pada musim depan. Demi mencapai target terrsebut, Ancelotti menghadap manajemen Real Madrid untuk mendiskusikan keinginannya.

Corriere dello Sport mengklaim Carlo Ancelotti meminta kepada manajemen Real Madrid untuk merekrut kembali Cristiano Ronaldo dari Juventus dan membawanya pulang ke ibu kota Spanyol pada musim panas nanti.

Menurut laporan tersebut, Ancelotti punya alasan yang kuat untuk memulangkan Cristiano Ronaldo. Ia menilai saat ini Real Madrid terlalu bergantung kepada Karim Benzema dan itu membuat produktivitas gol El Real menurun.

Itulah yang membuat Carlo Ancelotti membutuhkan Cristiano Ronaldo. Sang pemain dianggapnya sudah sangat teruji, terutama di level tertinggi.

Video

2 dari 2 halaman

Berpeluang, tapi Tidak Mudah

Menurut laporan tersebut, kans Carlo Ancelotti untuk memulangkan Cristiano Ronaldo pada musim panas nanti cukup terbuka.

Pasalnya Cristiano Ronaldo ingin hengkang dari Juventus. Ia sudah merasa cukup bermain di Italia dan ingin mencari tantangan baru.

Real Madrid pun mencoba meyakinkan sang pemain  kembali ke ibu kota Spanyol pada musim panas ini.

Real Madrid dipastiakn punya pesaing berat untuk memulangkan Cristiano Ronaldo. Manchester United juga dikabarkan sangat berminat untuk memulangkan pemain asal Portugal itu ke Old Trafford pada musim panas nanti.

Sumber: Corriere Dello Sport

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 2/6/2021)

Video Populer

Foto Populer