Sukses


Liga Spanyol: Demi Bertahan di Barcelona, Lionel Messi Rela Gajinya Disunat Setengah

Bola.com, Barcelona - Lionel Messi dikabarkan bersedia untuk menandatangani kontrak baru di Barcelona. Bahkan demi bisa bertahan di Barca, Messi rela gajinya dipotong hingga 50 persen.

Saat ini, La Pulga berstatus bebas transfer. Pasalnya, durasi kerja Lionel Messi di Barcelona berakhir pada 30 Juni lalu.

Situasi tersebut membuat Messi bisa melakukan negosiasi dengan klub lain. Akan tetapi, pemain yang baru saja sukses membawa Timnas Argentina menjuarai Copa America 2021 itu belum berkomunikasi dengan klub manapun.

Pihak Barcelona berusaha untuk terus membujuk Messi agar mau meneken kontrak baru. Pada akhirnya ada kabar bagus; La Pulga siap bertahan lebih lama di Camp Nou.

Namun yang menghebohkan adalah Lionel Messi disebut bersedia potong gaji. Tak tanggung-tanggung, dia rela pemasukannya disunat 50 persen!

Klaim itu dilansir oleh Goal International. Laporan itu menyebut pemain berusia 34 tahun itu sebelumnya mendapat pemasukan 550 juta euro selama lima tahun di Barcelona.

Artinya dia menerima sekitar 75 juta euro per musim. Sekarang, Lionel Messi hanya akan menerima sekitar 37,5 juta euro per musim dengan durasi kontrak sampai 30 Juni 2026.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 3 halaman

Menuntaskan Detail di Kontrak

Laporan itu juga menyebut sekarang ini Messi dan Barcelona hanya perlu menuntaskan sejumlah detail dalam kontrak tersebut. Setelah itu Blaugrana akan secara resmi mengumumkan perpanjangan durasi kerja Lionel Messi dalam beberapa pekan ke depan.

Sebelumnya, Barcelona disebut terlilit utang besar. Salah satu faktornya adalah beban gaji yang berlebihan.

Untuk menghindari hal tersebut, batasan gaji Barcelona pun wajib dipangkas. Hal tersebut diperintahkan oleh pihak La Liga.

Jika tidak dituruti, Barcelona tak akan bisa mengontrak Lionel Messi lagi. Selain itu mereka juga terancam tak akan bisa mendaftarkan para pemain barunya.

Barcelona pun sudah berusaha mematuhi regulasi tersebut. Beberapa pemain pun sudah didepak oleh Blaugrana demi bisa memenuhi peraturan yang ditetapkan La Liga.

Sumber: Goal International

Disadur dari: Bola.net (Dimas Ardi Prasetya/Published: 14/07/2021)

3 dari 3 halaman

Simak Posisi Akhir Barcelona pada Musim Lalu di Bawah Ini:

Video Populer

Foto Populer