Sukses


Liga Spanyol: Kylian Mbappe Bersiap Jadi Pemain Termahal Real Madrid Sepanjang Masa

Bola.com, Jakarta - Real Madrid amat serius ingin memboyong Kylian Mbappe di bursa transfer musim panas ini. El Real melayangkan tawaran kedua, setelah nominal transfer awal yang mereka ajukan ditolak PSG.

Real Madrid belum menyerah untuk mengejar Kylian Mbappe. Madrid kini menawarkan 170 juta Euro plus 10 juta Euro sebagai bonus ke PSG, maka totalnya 180 juta Euro atau setara Rp3 triliun.

Jika PSG setuju, maka Mbappe akan jadi pemain termahal Los Blancos dalam sejarah

Seperti dilansir dari Marca, hingga kini negosiasi masih berlangsung antara pihak Real Madrid dan PSG. Diyakini, keputusannya di akhir pekan ini alias di menit-menit akhir penutupan bursa transfer musim panas ini.

Madrid memang sudah lama meminati Kylian Mbappe. Wonderkid asal Prancis itu diyakini akan jadi mesin gol anyar, sekaligus penerus seniornya, Karim Benzema.

Sejak ditinggal Cristiano Ronaldo pada tahun 2018, cuma Benzema seorang yang tokcer bikin gol. Gareth Bale dan Eden Hazard dua bintang besar lainnya ternyata tidak bisa menutupi lubang yang ditinggalkan CR7.

Real Madrid pun kehilangan harapan dengan dua pemain muda mereka, Luka Jovic dan Vinicius. Kylian Mbappe diyakini bisa sehebat Cristiano Ronaldo di Bernabeu.

 

2 dari 4 halaman

Deretan Pemain Termahal El Real

Kylian Mbappe bakal masuk dalam buku sejarah Real Madrid. Mbappe akan menjadi pemain termahal di Los Blancos.

Sang penyerang akan mengalahkan lima pemain termahal Real Madrid dalam sejarah. Mereka antara lain adalah: James Rodriguez, Zinedine Zidane, Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, dan Eden Hazard.

James punya harga 76 juta Euro (Rp1,2 triliun), Zidane dinilai 79 juta Euro (Rp1,3 triliun), Cristiano Ronaldo punya mahar 95 juta Euro (Rp1,6 triliun), Bale punya harga 101 juta Euro (Rp1,7 triliun), dan Hazard berbanderol 115 juta Euro (Rp1,9 triliun).

Direktur Olahraga PSG, Leonardo, marah-marah karena cara pendekatan El Real terhadap Kylian Mbappe. Apalagi, tawaran Real Madrid lebih rendah daripada yang dikeluarkan PSG saat membeli Mbappe dari Monaco. Padahal, saat itu Mbappe masih berusia 18 tahun. 

Media Spanyol, AS, Kamis (26/8/2021), di halaman depan menurunkan berita tentang harga yang diinginkan PSG untuk melepas Mbappe. Nomimalnya diprediksi akan membuat Real Madrid pusing, karena jauh dari tawaran mereka. 

Namun, PSG juga tidak kaku dengan banderol mereka. Klub kaya raya Prancis itu mau memberikan diskon, tapi nilainya masih tetap lebih tinggi dibanding tawaran El Real. 

Menurut media Prancis L'Equipe, PSG bisa menoleransi jika Real Madrid mau membayar 170 juta pounds atau setara Rp3,37 triliun untuk Kylian Mbappe. 

3 dari 4 halaman

PSG Mangkel Berat

"Sepertinya Real Madrid mencoba untuk berstrategi agar mendapatkan penolakan dari kami. Mereka menunjukkan bahwa mereka telah melakukan segalanya dan akan menunggu selama setahun untuk mendapatkan Kylian Mbappe secara gratis," kata Leonardo dalam wawancaranya dengan media Prancis, RMC Sport.

"Real Madrid telah berperilaku seperti ini selama dua tahun. Ini tindakan yang tidak benar. Ini ilegal meski mereka menghubungi pemainnya langsung. Ini tidak dapat kami terima karena ini tidak benar."

"Ini adalah bukti dari strategi tentang sebuah tawaran yang datang satu tahun menjelang kontraknya berakhir dan tujuh hari sebelum bursa transfer ditutup. Mereka ingin mendapatkan penolakan dari kami untuk menunjukkan kepada Kylian Mbappe bahwa mereka telah mencoba segalanya dan bernegosiasi dengannya pada tahun depan," imbuh Leonardo.  

Sumber: Berbagai sumber

 

4 dari 4 halaman

Klasemen La Liga

Video Populer

Foto Populer