Sukses


Anak-Anak Muda Indonesia Akan Dapat Kesempatan Merasakan Sistem Kepelatihan Ala Barcelona

Akademi Barcelona diharapkan segera hadir di Indonesia.

Bola.com, Jakarta - Indonesia mendapatkan kesempatan untuk menggelar Barca Academy Camps. Sebanyak 72 pesepak bola muda dari berbagai daerah siap untuk mendapatkan ilmu dan metodologi pelatihan 100 persen ala FC Barcelona pada 23-27 Juni 2025. 

Kendy Chandra selaku Director of Medio Sports Agency & Project Leader of Barca Academy Camps Jakarta, menjelaskan bahwa program yang berlangsung selama lima hari di Sentul, Bogor, Jawa Barat, itu akan diikuti pesepakbola muda laki-laki maupun perempuan berusia 8-18 tahun dari berbagai daerah di Indonesia maupun luar negeri.

Para peserta akan mendapatkan ilmu dan pengalaman berlatih sepak bola ala Barcelona yang diberikan langsung oleh pelatih dari Barca Academy yang menggandeng sekitar enam pelatih lokal.

Nantinya, para peserta program diproyeksikan untuk mengikuti pelatihan atau pembimbingan langsung di Barca Academy di Barcelona, Spanyol, ataupun dipersiapkan untuk mengikuti Kejuaraan Dunia Barca Academy.

"Peserta anak-anak dan remaja yang penuh antusiasme tinggi ini datang dari berbagai tempat, seperti Yogyakarta, Samarinda, Jambi, Balikpapan, Makassar dan bahkan Florida, Amerika Serikat. Mereka siap mendapatkan 100% Barca experience!" kata Kendy dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta, Kamis (22/5/2025).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Momentum

Barca Academy Camp menjadi momentum yang menarik bagi sepak bola usia muda di Indonesia. Sebab, sebelumnya belum ada kegiatan serupa yang dihadirikan di negeri ini. 

"Barca Academy Camp ini menjadi momentum bagi para pesepak bola muda kita untuk mengalami langsung pengalaman berlatih sepak bola dengan metodologi dari FC Barcelona," tambah Kendy Chandra. 

3 dari 3 halaman

Ingin Permanen

Kendy Chandra menambahkan, program ini jadi langkah awal dari MSA untuk mendirikan Barca Academy secara permanen di Indonesia. Sebab satu persyaratan yang harus dipenuhi untuk mendirikan akademi tersebut, kata dia, yaitu menggelar Barca Academy Camps minimal sebanyak dua kali, dengan program kedua yang diikuti paling kurang 144 orang.

Kendy Chandra juga berharap, kehadiran program tersebut dapat memenuhi harapan generasi pesepak bola muda Indonesia untuk mendapatkan pelatihan sepak bola berkelas dunia.

"Kami ingin agar fundamental sepak bola Indonesia bisa berkembang dengan bagus," tandasnya.

 

Video Populer

Foto Populer