Sukses


Robert Alberts Tegaskan Tak Ada Anak Emas di PSM

Bola.com, Makassar - Pelatih PSM Makassar, Robert Alberts, menegaskan tidak ada anak emas dalam skuatnya pada putaran kedua Torabika Soccer Champioship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo. Alberts mengungkapkan semua pemain punya peluang sama jadi starter atau mendapatkan menit bermain di PSM.

Pelatih asal Belanda ini terkesan ingin meredam keresahan pemainnya, terutama mereka yang menjadi langganan starter PSM di putaran pertama. Pasalnya, kehadiran pemain bawaan Robert, terutama empat pemain asing berdampak signifikan pada formasi starter PSM. Mereka adalah Wiljan Pluim, Ronald Hikspoorts (Belanda), Luiz Ricardo (Brasil), dan Kwon Jun (Korsel).

"Status pemain asing bukan jaminan jadi pemain inti di PSM. Dilihat saja saat PSM melawan Persela Lamongan (2/9/2016) nanti," katanya.

Lini tengah diyakini mendapat dampak yang signifikan. Trio Rizky Pellu, Rasyid Bakri dan Syamsul Chaeruddin harus siap-siap duduk di bangku cadangan, karena duet Wiljan dan Pluim sudah sehati bermain sebagai gelandang tengah.

Padahal bersama trio ini, penampilan PSM sangat menjanjikan pada lima laga terakhir TSC 2016. Di mana Rizky dan Syamsul lebih banyak berperan sebagai jangkar dan Rasyid lebih fokus membantu serangan.

Dikonfirmasi, Syamsul tidak mau ambil pusing soal kemungkinan dirinya kembali jadi penghuni bangku cadangan. Mantan gelandang timnas Piala Asia 2007 ini menyerahkan sepenuhnya kepada Robert untuk memilih pemain.

"Coach Robert yang lebih tahu, siapa pemain yang pantas diturunkan sesuai strateginya. Sebagai pemain, tugas saya adalah berlatih," kata Syamsul.

Menurut Syamsul Chaeruddin, kehadiran pemain baru di PSM justru membuat tim lebih solid dan kompak. "Saya berharap penampilan PSM makin baik di putaran kedua nanti," tegas Syamsul.

 

Video Populer

Foto Populer