Sukses


Milomir Seslija Cari Tantangan Baru yang Lebih Berat dari Arema

Bola.com, Malang - Setelah tidak diperpanjang Arema FC, Milomir Seslija kini belum melakukan kesepakan dengan klub lain. Saat Arema baru memperkenalkan pelatih baru, Aji Santoso, Milo pun buka suara kepada awak media.

Pelatih 52 tahun ini mengakui bahwa Arema kini lebih tertarik menggunakan jasa pelatih lokal ketimbang asing. "Sepertinya Arema akan melakukan investasi ke pemain. Mereka pakai pelatih lokal untuk mendatangkan pemain mahal. Sepertinya begitu," kata pelatih yang kini sudah kembali ke Malang untuk mengemasi barangnya.

Meski harus angkat koper dari Arema, Milo tetaplah Milo. Mantan pelatih Arema IPL ini masih sangat percaya diri dengan kemampuannya sehingga dia merasa punya banyak pilihan untuk berkarier musim depan.

"Arema musim ini sudah sukses. Lebih baik daripada Sriwijaya dan Persib. Dan sebenarnya saya bukan pelatih mahal, tapi saya yakin masih yang terbaik," tegas dia.

Mantan direktur teknik Barito Putera ini tak mau dibilang gagal di Arema. Dia menjelaskan beberapa hal yang membuat Arema hanya menjadi runner-up TSC 2016, yaitu cederanya dua gelandang Srdjan Lopicic dan Hendro Siswanto.

Kedua pemain itu cedera hampir bersamaan sehingga dia tidak memiliki banyak waktu untuk menyiapkan pengganti. Ditambah lagi pemain asing pengganti, Marcio Teruel juga mengalami hal yang sama, cedera.

Kini pelatih berlisensi UEFA Pro itu harus move-on dari Arema. Sebelumnya, Milo mengaku dapat tawaran dari sejumlah klub di Indonesia, Malaysia hingga Afrika. Namun kemana dia akan berlabuh, dia baru memutuskannya pada Januari 2017.

"Saya ingin mencari tantangan baru di klub yang punya ambisi untuk juara," kata pelatih yang pernah berkarier di Malaysia.

Agen Milomir Seslija, Gabriel Budi juga belum menyebutkan klub mana yang serius mendekati yang pelatih. Namun dia yakin dengan kualitas yang dimiliki Milo, tidak sulit untuk mendapatkan klub baru. "Doakan saja yang terbaik dan secepatnya bisa diumumkan," kata Budi.

Video Populer

Foto Populer