Legenda Manchester United Minta Mourinho Berhenti Kritik Pemain

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 22 Sep 2016, 07:57 WIB
Jose Mourinho (Reuters/Andrew Couldridge)

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United, Jose Mourinho mendapat kritikan tajam dari legenda Manchester United, Paul Parker. Seperti dirilis Eurosport, Kamis (22/9/2016), sang pelatih harus menghentikan aksinya menghakimi pemain bintang sendiri.

Advertisement

Parker merujuk pada aksi Mourinho yang mengucapkan kritik terhadap penampilan tiga bintang sekaligus Manchester United takluk di tangan Watford, pada lanjutan Premier League 2016-2017, akhir pekan lalu. Tiga pemain tersebut adalah Luke Shaw, Henrikh Mkhitaryan dan Jesse Lingard.

Parker menyebut tak seharusnya Mourinho mengumbang kritik yang tertuju pada anak asuh sendiri. "Setelah 16 tahun menjadi manajer, dia masih belum belajar bagaimana mengalami sebuah kekalahan, dan belajar mendalam tentang hal itu," ucapnya.

Sang legenda, yang bermain di bawah Sir Alex Ferguson pada rentang 1991-1996, mengaku sudah memerhatikan sepak terjang Mourinho sejak terpilih menjadi manajer Manchester United. "Mou berpikir bisa mengatakan apapun dan bisa berjalan ke manapun yang disukainya. Jelas, itu hal yang salah," tegas Parker.

Terkait kritikan yang mengarah padanya, Jose Mourinho mengaku tak memikirkan apapun kecuali jalan menuju penampilan Manchester United yang semakin membaik. Pria berkebangsaan Portugal tersebut menganggap apa yang dilakukannya sekarang sejalan dengan rencana manajemen.

Sumber: Eurosport

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait