Skuat Barcelona Akan Satu Hotel dengan Jose Mourinho

Barcelona dikabarkan Marca, Kamis (27/10/2016), akan menginap satu hotel dengan Jose Mourinho di Hotel Lowry.

BolaCom | Okky Herman DilagaDiterbitkan 28 Oktober 2016, 05:39 WIB
Manajer Manchester United Jose Mourinho menunjukkan gestur tubuh seusai laga melawan Manchester City di Old Trafford, Manchester, 26 Oktober 2016. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Jakarta - Barcelona dikabarkan Marca, Kamis (27/10/2016), akan menginap satu hotel dengan Jose Mourinho di Hotel Lowry, jelang laga matchday keempat Liga Champions melawan Manchester City, Selasa (1/11/2016).

Advertisement

Hotel bintang lima tersebut dipilih karena memiliki fasilitas lengkap, seperti spa, restoran mewah, dan pusat kebugaran. Uniknya, Mourinho ternyata juga tinggal di sana sejak menangani Manchester United pada musim panas 2016.

Mourinho dikabarkan hanya tinggal sendiri karena istri dan anaknya tetap berada di London. Media-media Inggris merumorkan, Mourinho tidak terlalu nyaman dengan suasana kota Manchester yang memang terkenal sebagai kota industri.

Dengan kepastian rombongan Barcelona menginap di Hotel Lowry, maka kemungkinan besar Mourinho akan bertatap muka dengan para pemain klub rival terbesarnya saat di Spanyol itu semakin besar. Beberapa pemain Barcelona bahkan sempat terlibat friksi dengan Mourinho saat sang pelatih masih menangani Real Madrid pada 2010-2013.

Barcelona merupakan klub yang paling sering dihadapi Mourinho ketika berkarier sebagai pelatih. Hingga kini, Mourinho pernah mendampingi Chelsea maupun Real Madrid melakoni 27 pertandingan kontra Barcelona yang delapan di antaranya berbuah kemenangan untuk The Special One.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Berita Terkait