3 Pemain Barcelona Ini Bikin Lionel Messi Makin Hebat

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 14 Jan 2017, 02:11 WIB
Eks pelatih Barcelona B, Pere Gratacos, menyatakan jika Lionel Messi tidak akan bisa menjadi pemain hebat tanpa bantuan rekan setimnya. (AFP/Lluis Gene)

Bola.com, Barcelona - Eks pelatih Barcelona B, Pere Gratacos, menyebut Lionel Messi tidak akan bisa menjadi pemain hebat tanpa bantuan rekan setimnya di Los Cules seperti Andres Iniesta, Neymar, hingga Gerard Pique.

Advertisement

"Tanpa Andres Iniesta, Neymar, Gerard Pique dan lainnya, Lionel Messi tidak akan bisa menjadi pemain hebat," kata Gratacos ketika menghadiri acara pengundian perempat final Copa Del Rey, Jumat (13/1/2017).

Gratacos tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai pernyataanya tersebut. Meski begitu, berbagai kalangan menilai La Pulga kesulitan meraih gelar juara tanpa bantuan rekannya di Barcelona.

Misalnya saja ketika Lionel Messi memperkuat timnas Argentina. Pemain 30 tahun itu hingga kini belum sekalipun mengantarakan negaranya meraih gelar juara, sejak melakoni debut bersama skuat senior Tim Tango pada 17 Agustus 2005.

Prestasi terbaik Lionel Messi adalah mengantarkan Argentina menembus tiga partai final yakni Piala Dunia 2014 di Brasil, serta Copa Amerika 2015 dan 2016.

Sementara itu, Barcelona akan bersua Real Sociedad pada delapan besar Copa Del Rey 2016-2017. Pere Gratacos menilai, skuat Luis Enrique akan kesulitan mengalahkan lawannya karena memiliki rekor buruk.

Barcelona tercatat menelan empat kekalahan dari enam pertandingan terakhir kontra Real Sociedad, sedangkan dua laga sisanya berakhir dengan kemenangan.

"Itu merupakan hasil undian yang sulit. Melihat statistik Real Sociedad, itu akan menjadi pertandingan yang sulit," kata Gratacos.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait