Soal Messi, Suarez Sebut Pemberitaan Media Berlebihan

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 20 Jan 2017, 03:36 WIB

Bola.com, Barcelona - Penyerang Barcelona, Luis Suarez, menilai jika pemberitaan mengenai proses negosiasi kontrak Lionel Messi bersama Barcelona terlalu dibesar-besarkan para awak media.

"Anda para awak media selalu salah dalam menanggapi apapun. Lionel Messi cukup tenang menanggapi hal ini dan ingin melanjutkannya (kontrak bersama Barcelona). Klub tahu apa yang harus dilakukan," kata Suarez. 

Advertisement

Kontrak Lionel Messi bersama Barcelona akan berakhir pada 30 Juni 2018. Namun, hingga kini manajemen klub belum menemui kesepakatan baru dengan pemain Argentina tersebut.

Berbagai spekulasi mengenai masa depan Lionel Messi lantas mulai mencuat. Santer terdengar jika sang pemain akan bergabung bersama Manchester City, untuk bereuni dengan eks pelatihnya yakni Josep Guardiola pada bursa transfer musim panas 2017.

Akan tetapi, hal tersebut diyakini tidak akan terjadi dalam waktu dekat. Hal itu didasari karena ayah Lionel Messi, Jorge, menyatakan jika anaknya tersebut akan terus berkomitmen bersama Barcelona.

“Tidak masalah mengenai status Lionel Messi. Dia tidak akan meninggalkan Barcelona, meskipun belum menandatangani perpanjangan kontrak," kata Jorge.

Lionel Messi masuk skuat senior Barcelona pada awal musim 2004-2005. Sejak saat itu, sang pemain telah mengemas 483 gol dan 221 assist dari 557 pertandingan di semua ajang.

Sumber: AS, Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait