AC Milan Bersiap Kehilangan Gerard Deulofeu

oleh Nadhio Andromeda diperbarui 08 Apr 2017, 09:44 WIB
Gerard Deulofeu gencar dikabarkan bakal meninggalkan AC Milan dan merapat ke Barcelona pada musim panas tahun ini. (EPA/Matteo Bazzi)

Bola.com, Milan - Masa depan Gerard Deulofeu bersama AC Milan akan segera berakhir. Pasalnya, Barcelona dikabarkan Mundo Deportivo, berencana merekrut kembali Deulofeu pada bursa transfer musim panas 2017.

Advertisement

Deulofeu merupakan produk asli binaan akademi sepak bola Barcelona, La Masia. Pemain kelahiran Riudareness itu berkarier di Camp Nou sejak 2010 dan baru masuk ke dalam jajaran tim senior El Barca pada musim 2013-2014.

Kegagalan mendapatkan tempat di Barcelona membuat Deulofeu sering berpindah klub. Dia sempat bermain untuk Everton dan Sevilla masing-masing selama semusim.

Everton kemudian mempermanenkan status Deulofeu pada musim panas 2015, namun Barca memiliki opsi untuk membeli kembali. Pada bursa transfer Januari 2017, Deulofeu dilepas ke AC Milan dengan status pinjaman.

Sejak pindah ke Milan penampilan Gerard Deulofeu terus menanjak. Bersama Carlos Bacca dan Suso, Deulofeu menjelma menjadi motor serangan AC Milan pada paruh kedua musim ini.

Performa impresif yang ditunjukkan Deulofeu membuat El Barca kepincut. Blaugrana kabarnya akan mengaktifkan klausul pembelian kembali pemain timnas Spanyol itu pada jendela transfer awal musim depan. 

Untuk mendapatkan Gerard Deulofeu, Barcelona harus menyiapkan dana sebesar 12 juta pounds atau senilai Rp 197,95 miliar. Deulofeu diduga kuat akan dijadikan pelapis ideal bagi Lionel Messi, Neymar, dan Luis Suarez di lini depan. 

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait