Francesco Totti Akan Menjadi Direktur Teknik AS Roma

oleh Tyo Harsono diperbarui 06 Mei 2017, 02:00 WIB
Kapten AS Roma Francesco Totti kecewa setelah timnya kalah 0-1 dari Villarreal pada laga Liga Europa di Olimpico, Roma, Kamis (23/2/2017). (AFP/Andreas Solaro)

Bola.com, Roma - Presiden AS Roma, James Palotta, mengonfirmasi jika Francesco Totti akan menjadi direktur teknik di klub tersebut setelah pensiun sebagai pesepak bola.

Advertisement

Manajemen AS Roma telah menyatakan bahwa Totti bakal gantung sepatu pada akhir musim 2016-2017. Keputusan tersebut akan mengakhiri 25 tahun kebersamaan Totti dengan AS Roma.

Berita tersebut diumumkan bersamaan dengan pengangkatan direktur olahraga baru I Giallorossi, Monchi, Rabu (3/5/2017). Palotta menganggap Totti dapat membantu pekerjaan Monchi di AS Roma.

"Saya telah berbicara dengan Totti mengenai hal itu, dia akan menjadi direktur teknik. Monchi dapat belajar banyak dari Totti," ujar Palotta kepada Il Messaggero.

Francesco Totti merupakan pemain yang paling banyak tampil sekaligus pencetak gol paling banyak AS Roma dengan 783 penampilan dan 307 gol. Selain itu, dia juga mempersembahkan satu gelar Scudetto serta masing-masing dua Coppa Italia dan Piala Super Italia.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Berita Terkait