Crutchlow Sebut Dovizioso Kehilangan Momen untuk Bangkit

oleh Andhika Putra diperbarui 03 Jun 2017, 10:14 WIB
Cal Crutchlow merasa Andrea Dovizioso seharusnya bisa keluar sebagai yang tecepat pada sesi latihan bebas kedua MotoGP Italia.(EPA/Eddy Lemaistre)

Bola.com, Mugello - Pebalap LCR Honda, Cal Crutchlow, menyebut rider Ducati, Andrea Dovizioso, gagal memanfaatkan momentum untuk bisa menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas kedua MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Jumat (2/6/2017). Padahal, Crutchlow menganggap Dovizioso punya peluang lebih besar ketimbang dirinya untuk bisa menjadi pebalap tecepat.

Advertisement

Pada FP2 ini, Crutchlow mencatatkan waktu lap terbaik 1 menit 47,365 detik. Sementara Dovizioso yang sempat menjadi rider tercepat pada sesi latihan bebas pertama, hanya menempati posisi kedua dengan selisih waktu 0,161 detik dari Crutchlow.

"Saya ingin mengatakan bahwa ini sebetulnya momentum untuk Dovizioso, tapi dia kalah pada saat terakhir," ujar Crutchlow dikutip dari Motorsport, Sabtu (3/6/2017).

"Dovizioso dan Michelle Pirro sebetulnya memiliki banyak keuntungan di sini. Terutama Pirro, dia memiliki kecepatan bagus. Namun, Dovizioso kalah di menit akhir," sambungnya.

Crutchlow secara mengejutkan mampu tampil cemerlang pada sesi latihan bebas kedua MotoGP Italia. Dia bahkan mengungguli jagoan tuan rumah, Valentino Rossi, yang hanya mampu berada di urutan ke-12.

Cal Cructchlow juga mengalahkan catatan waktu beberapa pebalap unggulan lain seperti Jorge Lorenzo, Dani Pedrosa, Marc Marquez, dan pemimpin klasemen sementara MotoGP 2017, Maverick Vinales.