Real Madrid Dapat Kabar Baik Jelang Laga Kontra Manchester United

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 01 Agu 2017, 12:01 WIB
Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Sevilla pada laga La Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Minggu (14/5/2017). (AFP/Gerard Julien)

Bola.com, Madrid - Real Madrid mendapat kabar baik jelang laga kontra Manchester United pada Piala Super Eropa 2017, di Philipp II Arena, Skopje, 8 Agustus. Gelandang Madrid, Toni Kroos, diberitakan Marca, Senin (1/8/2017), telah kembali berlatih.

Advertisement

Kroos harus menjalani perawatan akibat mengalami masalah pada bagian engkel kirinya. Sang pemain lantas absen ketika Real Madrid dikalahkan Manchester City 1-4 pada 27 Juli 2017, serta takluk 2-3 dari Barcelona tiga hari berselang.

Gelandang Jerman itu sempat diprediksi akan absen cukup lama dari skuat Zinedine Zidane. Namun, Toni Kroos menunjukkan perkembangan positif dan tim medis pun memberinya lampu hijau untuk bergabung dengan tim dalam sesi latihan.

Akan tetapi, Zinedine Zidane diberitakan tidak ingin terburu-buru mengambil tindakan untuk Toni Kroos. Zidane ingin memastikan anak asuhnya itu pulih sepenuhnya sebelum diikutsertakan ke dalam skuat melawan Manchester United.

Toni Kroos memiliki peran sentral di lini tengah sejak merapat ke Real Madrid pada Juli 2014. Hingga saat ini, dia telah mencatatkan 147 penampilan plus mencetak tujuh gol dan 45 assist.

Performa positif Toni Kroos mengantarkan Real Madrid menjuarai berbagai gelar, antara lain dua trofi Liga Champions, satu La Liga, dua Piala Dunia Antarklub, dan satu Piala Super Eropa.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait