Mourinho Dukung Peraturan Baru Bursa Transfer di Premier League

oleh Rizki Hidayat diperbarui 09 Sep 2017, 04:04 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho mendukung bursa transfer musim panas di Premier League berakhir lebih cepat. (Instagram/foruzanmou)

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mendukung peraturan baru di Premier League terkait penutupan bursa transfer musim panas. Menurut Mourinho, aturan tersebut memudahkan tugas pelatih dalam membangun tim.

Advertisement

Klub-klub di Premier League sepakat untuk menyudahi aktivitas transfer pada musim panas lebih cepat. Hal tersebut akan mulai direalisasikan pada awal musim 2018-2019.

Jika bursa transfer musim panas biasanya berakhir pada 31 Agustus pukul 23.00 waktu setempat, untuk musim depan bakal ditutup pada 9 September pukul 17.00 waktu setempat.

Dari 20 klub di Premier League, 14 di antaranya menyetujui aturan tersebut. Manchester United menjadi salah satu dari lima klub yang menentang penutupan bursa transfer musim panas 2018 lebih cepat, sedangkan Burnley memilih abstain.

"Pendapat saya menurut sudut pandang pelatih, Jose Mourinho sebagai manajer Manchester United, dan jelas saya mendukung hal tersebut, karena saya hanya fokus pada proses latihan," ujar Mourinho.

"Tentu saja, saya ingin pembelian pemain pada hari pertama, saya ingin memiliki skuat saya, pemain saya, saya ingin bekerja dan melakukan perjalanan bersama mereka pada pramusim, saya tidak ingin menunggu keputusan yang terlambat," lanjutnya.

Selain Premier League, Serie A dan sejumlah liga-liga lain di Eropa ditengarai akan mengikuti cara serupa. Namun, mereka masih harus melakukan diskusi dengan FIFA dan UEFA.

Sumber: ESPN

Berita Terkait