Pelatih Persegres Puji Performa Satria Tama saat Tekuk Barito

oleh Zaidan Nazarul diperbarui 17 Sep 2017, 20:20 WIB
Satria Tama tampil gemilang di bawah mistar Persegres Gresik United saat mengalahkan Barito Putera. (Bola.com/Zaidan Nazarul)

Bola.com, Gresik - Persegres Gresik United meraih kemenangan keduanya di Liga 1 2017. Menjamu Barito Putera, Minggu (17/9/2017) di Stadion Tri Dharma Petrokimia, Gresik, tim berjulukan Laskar Joko Samudro itu menundukkan tim tamu dengan skor 2-1.

Pelatih kepala Persegres, Hanafi, meneybutkan, kunci kemenangan timnya berkat penampilan cemerlang Satria Tama. Ia banyak melakukan penyelamatan gemilang di laga tersebut.

Advertisement

Setelah kebobolan pada menit awal babak pertama, Satria Tama tak kehilangan fokus. Kiper yang sempat menderita cedera otot betis ini mampu menunjukkan kapasitasnya. Berkali-kali penggawa Timnas Indonesia U-22 itu menggagalkan peluang yang didapat para pemain Barito.

"Benar, berkat penampilan apik Satria seluruh pemain lebih percaya diri. Hal ini membawa pengaruh positif pada mental seluruh pemain. Jika biasanya lini tengah dan depan lebih banyak turun ke bawah, di pertandingan ini mereka tidak mengkhawatirkan pertahanan ketika menyerang," tutur Hanafi.

Pujian juga diberikan Hanafi pada seluruh pemain, khususnya pemain mudan, Arga Permana. Ia menilai Arga bermain melebihi eskpektasinya karena Arga membayar lunas kepercayaan yang ia berikan dengan mencetak gol kemenangan Persegres.

"Arga cukup bagus meski ada satu peluang lagi yang seharusnya bisa ia maksimalkan. Tapi tidak masalah karena secara keseluruhan dia main bagus," tutur Hanafi.

Kemenangan atas Barito tidak mengubah posisi Persegres sebagai juru kunci Liga 1 2017. Sementara Barito masih nangkring di posisi ke-8 klasemen sementara.