2 Hal Ini Bikin Real Madrid Ngeri Lawan Juventus

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 03 Apr 2018, 03:00 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menyebut laga melawan Juventus tak selalu mudah karena klub tersebut tangguh di segala lini. (AFP/Marco Bertorello)

Bola.com, Turin - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memprediksi laga leg 1 babak perempat final Liga Champions 2017-2018 kontra Juventus yang akan berlangsung di Allianz Stadium, Selasa (3/4/2018) atau Rabu (4/4/2018), tak akan mudah. Zidane menyebut, calon lawannya itu memiliki 2 keunggulan yakni tangguh di lini belakang dan tajam di lini serang.

Advertisement

Apa yang disebut Zidane tentu bukan tanpa alasan. Juventus musim ini tampil impresif di Serie A dengan memuncaki klasemen sementara dengan raihan 78 poin. Pasukan Massimiliano Allegri itu pun tercatat mencetak 70 gol dan baru kebobolan 16 kali.

"Juventus selalu menjadi klub yang tangguh dan mereka sudah membuktikan hal itu musim ini," kata Zidane seperti dikutip situs resmi UEFA, Selasa (3/4/2018).

"Mereka memiliki skuat yang lengkap dan kami harus berhati-hati dengan lini pertahanan mereka yang kuat dan juga para penyerang mereka yang berbahaya. Seperti yang pernah saya katakan, mereka adalah tim yang tangguh di semua lini," ujar Zidane yang pernah membela Juventus 1996-2001 itu.

Fakta tersebut pun didukung ketangguhan Juventus ketika bermain melawan Real Madrid di depan pendukungnya sendiri. Klub asal Turin tak pernah kalah dalam enam pertemuan terakhir kontra Los Blancos di kandang.

Laga nanti akan menjadi pertemuan ke-20 antara kedua tim. Sejauh ini Real Madrid sudah memenangi sembilan pertandingan, Juventus memenangi delapan laga, dan dua sisanya berakhir imbang.

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait